Suara.com - Pasangan ganda putra peringkat satu dunia asal Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon berhasil melaju ke babak kedua French Open 2021.
Kevin / Marcus melangkah ke babak selanjutnya tanpa perlu mengeluarkan keringat. Mereka dinyatakan menang WO lantaran lawannya, Joel Eipe / Rasmus Kjaer mundur sebelum bertanding.
Di babak kedua, Kevin / Marcus akan menghadapi wakil Jerman, Mark Lamsfuss / Marvin Seidel yang melewati babak pertama usai menekuk wakil Malaysia, Tan Kian Meng / Tan Wee Kiong.
Tak hanya Kevin / Marcus yang berhasil melaju ke 16 besar dengan tanpa perlu bermain. Beberapa wakil dari negara lain juga mendapat keuntungan serupa.
Baca Juga: Denmark Open: Singkirkan Minions, Bagas/Fikri ke Perempat Final
Pasangan Inggris, Ben Lane / Sean Vandy juga lolos ke babak kedua setelah wakil Denmark Jeppe Bay / Lasse Molhede menyatakan mundur.
Lalu ada juga pasangan ganda putra Jepang, Akira Koga / Taichi Saito yang melaju ke 16 besar setelah jagoan Denmark, Kim Astrup / Anders Skaarup Rasmussen menyatakan mundur.
French Open 2021 menjadi lanjutan dari rangkaian BWF World Tour 2021 pasca rampungnya Denmark Open. Turnamen level Super 750 itu berlangsung di Stade Pierre de Courbertin, Paris dari 26 hingga 31 Oktober mendatang.
Pada hari pertama, Selasa (26/10/2021), empat wakil Indonesia akan tampil. Mereka antara lain Shesar Hiren Rhustavito, Gregoria Mariska Tunjung, Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto, dan Nita Violina Marwah / Putri Syaikah.
Baca Juga: Link Live Streaming Denmark Open 2021 Hari Ini: Jonatan hingga The Minions Siap Tanding