3. Meskipun berstatus sebagai pembalap MotoGP, lelaki yang akrab dengan sapaan El Diablo itu juga kenal dekat dengan sejumlah pembalap F1 seperti Daniel Ricciardo, Esteban Ocon, hingga Pierre Gasly.
4. Saat masih kecil, Quartararo memiliki sahabat bernama Thomas Maubant. Keduanya bertemu di pantai saat masih kecil. Kini, kisah persahabatan keduanya berlanjut karena bekerja sama di paddock MotoGP.
5. Pebalap asal Prancis ini juga dikenal melek fashion. Sebab, dia pernah menjadi model untuk Golce & Gabbana di masa senggangnya. Selain menjadi model, dia juga gemar bermain golf.
6. Julukan El Diablo yang digunakan Quartararo terinspirasi dari replica helm milik Roberto Locatelli yang dihiasi stiker bergambar iblis.
7. Quartararo juga dikenal doyan menyantap burger setelah menyelesaikan balapan akhir pekan yang sibuk di paddock.
[Penulis: Muh Adif Setiawan]