Daftar Negara yang Pulangkan Medali Olimpiade Gara-gara Doping, Rusia Paling Banyak

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 18 Oktober 2021 | 19:25 WIB
Daftar Negara yang Pulangkan Medali Olimpiade Gara-gara Doping, Rusia Paling Banyak
Sebuah nampan medali yang akan digunakan untuk upacara kemenangan Olimpiade dan Paralimpiade Tokyo 2020 ditampilkan selama acara pembukaan di Ariake Arena di Tokyo, Jepang, Kamis (3/6/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Issei Kato/Pool/WSJ/sa/am. (ANTARA FOTO/REUTERS/Issei Kato/ISSEI KATO)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indonesia tengah tersandung masalah dengan Badan Anti-Doping Dunia. Organisasi dengan singkatan WADA itu menjatuhi sanksi karena tak patuh dalam program uji doping.

Bicara doping, tak hanya Indonesia yang pernah mendapatkan sanksi. Sejumlah negara di belahan dunia juga pernah mendapatkannya.

World Atlas melaporkan kasus doping ini pernah terungkap di event sekelas Olimpiade. Alhasil, negara dari atlet yang berpartisipasi ikut menanggung akibatnya.

Salah satunya, tentu saja, penarikan medali. Itu adalah risiko yang harus diterima karena melanggar sportivitas. Berikut rangkuman singkatnya:

Baca Juga: KOI Siap Turun Tangan Bantu LADI Terbebas dari Sanksi WADA

Gambar logo Badan Anti-Doping Dunia (WADA) diambil pada 20 September 2016 di kantor pusat organisasi di Montreal.Marc BRAIBANT / AFP
Gambar logo Badan Anti-Doping Dunia (WADA) diambil pada 20 September 2016 di kantor pusat organisasi di Montreal.Marc BRAIBANT / AFP

Rusia

Rusia menempati posisi teratas daftar pengembalian medali Olimpade terbanyak. Masih merujuk laporan World Atlas, Negeri Beruang Merah mengembalikan 51 medali yang sudah didapatkan.

Adapun, penarikan medali biasanya dijumpai pada skandal doping. Atlet menggunakan obat peningkat performa, seperti steroid, yang dilarang dalam kompetisi. Dengan mengonsumsi obat tersebut, maka atlet lainnya akan merasa dirugikan.

Ukraina

Ukraina menjadi negara kedua yang ditarik medalinya karena doping. Antara lain, atlet atletik dari negara ini masing-masing kehilangan tiga medali dari Olimpiade musim panas 2008 dan 2012.

Baca Juga: Menpora Bentuk Tim Khusus untuk Sikapi Sanksi WADA

Atlet angkat besi Ukraina, Oleksiy Torokhtiy termasuk atlet yang medali emasnya ditarik pada tahun 2012. Akibat penggunaan steroid terlarang, Turinabol. Total ada 11 medali yang dikembalikan

Selain 2 negara yang disebutkan di atas, berikut daftar negara-negara yang mengembalikan medali Olimpiade karena kasus doping:

Belarusia 11 medali
Kazakhstan 9 medali
Amerika Serikat 8 medali
Bulgaria 7 medali
Turki 5 medali
China 4 medali
Spanyol 4 medali
Hungaria 4 medali
Uzbekistan 4 medali
Swedia 3 medali
Armenia 3 medali
Moldova 3 medali
Jerman 2 medali
Rumania 2 medali
Azerbaijan 2 medali
Korea Utara 2 medali
Yunani 2 medali
Bahrain1 medali
Kanada 1 medali
Irelandia 1 medali
Jamaika 1 medali
Polandia 1 medali
Kuba 1 medali
Finlandia 1 medali
Georgia 1 medali
Italia 1 medali
Lithuania 1 medali
Mongolia1 medali
Britania Raya 1 medali
Kyrgyzstan 1 medali
Belanda 1 medali
Norwegia 1 medali
Olympic Athletes from Russia 1 medali
Uni Soviet 1 medali
Unified Team 1 medali

[Penulis: Alan Kusuma]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI