Suara.com - MotoGP tahun ini belum usai, namun berapa pabrikan mulai berburu pembalap untuk menghadapi tahun 2023.
Manajer dari Fabio Quartararo, Eric Mahe, mengatakan bahwa sang pemuncak klasemen tersebut saat ini mulai mendapat godaan untuk pindah tim.
Dilansir dari GP One, Mahe mentatakan bahwa tak cuma satu tim yang berusaha mendatangkan pembalap Prancis tersebut.
"Fabio akan datang ke tempat yang terbaik untuknya, dan saat ini semua peluang masih terbuka," tutur Mahe.
Baca Juga: Sisakan 3 Seri di MotoGP 2021, Andrea Dovizioso Tak Mau Pasang Target yang Muluk-muluk
"Untuk saat ini, belum ada kepastian terkait tahun 2023. Fabio senang dengan performanya saat ini, namun kami membutuhkan sesuatu yang detail. Semua ini bisa terjadi karena Quartararo, bukan motornya," imbuhnya.
"Jika ada prospek yang jelas, kami harus move on. Tapi strateginya adalah untuk tak terburu-buru, jadi mari kita lihat apa yang akan terjadi," lanjutnya.
Mahe juga menilai bahwa usia Quartararo yang masih muda membuatnya masih punya banyak hal yang bisa dilakukan.
"Kami telah dikontak oleh dua tim, dua dengan pendekatan serius, yang lain cuma basa-basi. Kami akan tetap tenang saat ini, Fabio masih muda, masa depannya masih panjang," pungkasnya.
Baca Juga: Honda Sebut Ducati Tak Bisa Juara Lagi Usai Kehilangan Casey Stoner, Kok Bisa?