Piala Thomas: Anthony Ginting Sumbang Poin Pertama, Indonesia vs Malaysia 1-0

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 15 Oktober 2021 | 19:32 WIB
Piala Thomas: Anthony Ginting Sumbang Poin Pertama, Indonesia vs Malaysia 1-0
Tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting saat tampil di Piala Thomas dan Uber 2021 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark. [BWF/Badminton Photo/Raphael Sachetat]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anthony Sinisuka Ginting menyumbangkan poin pertama guna membuat Indonesia unggul 1-0 atas Malaysia di perempat final Piala Thomas. Anthony yang turun di partai pertama sukses mengalahkan Lee Zii Jia

Pada laga perempat final Piala Thomas yang digelar di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Jumat (15/9/2021), Anthony Ginting menang 21-15 dan 21-17 setelah bermain selama 51 menit

Pada gim pertama, Lee Zii Jia sempat meraih poin pertama sebelum disamakan Anthony. Keduanya saling kejar mengejar poin dan pengembalian bola yang kurang akurat dari Lee Zii Jia membuat poin kembali sama 3-3.

Anthony dan Lee Zii Jia masing saling mengejar poin. Tunggal putra Indonesia ini sempat unggul 9-5 dan Anthony tetap memimpin hingga interval dengan 11-5. Namun Lee Zii Jia mencoba mendekati poin Anthony 9-12.

Baca Juga: Piala Thomas: Indonesia Optimistis Hadapi Malaysia di Perempat Final

Smes keras Anthony membuatnya unggul 14-10 setelah Lee Zii Jia gagal mengembalikannya. Anthony cukup cermat membiarkan bola pukulan lawan keluar dari lapangan sehingga menambah poinnya dan akhirnya memenangi gim pertama ini 21-15.

Di gim kedua, Anthony dan Lee Zii Jia keduanya saling kejar mengejar poin dan sempat sama 3-3. Tunggal Malaysia sempat unggul 8-6 namun Anthony Ginting mampu menyamakan poin 9-9

Namun Lee Zii Jia kembali mengambil poin dan unggul 11-9 di interval. Ginting sempat menyamakan poin 11-11 dan keduanya masing saling kejar mengejar poin dan pengembalian bola Lee yang menyangkut net membuat poin 16-16

Anthony terus memimpin dan akhirnya memenangi gim kedua 21-17 dan sekaligus memenangi pertandingan ini guna membawa Indonesia sementara memimpin 1-0 atas Malaysia.

Pada partai kedua, Indonesia menurunkan ganda pertama Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo guna menghadapi Aaron Chia/Soh Wooi Yik

Baca Juga: Siaran Langsung TVRI Perempat Final Piala Thomas 2021: Indonesia vs Malaysia Hari Ini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI