Piala Uber 2020: Putri KW Menang Mudah, Indonesia 2-0 Prancis

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 11 Oktober 2021 | 14:58 WIB
Piala Uber 2020: Putri KW Menang Mudah, Indonesia 2-0 Prancis
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani saat menghadapi wakil Jerman, Ann-Kathrin Spori dalam laga perdana Grup A Piala Uber 2020 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Sabtu (9/10/2021). [BWF/Badminton Photo].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani menang mudah saat turun sebagai wakil kedua tim beregu putri Merah Putih dalam matchday kedua Grup A Piala Uber 2020, Senin (11/10/2021).

Dalam pertandingan di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Putri Kusuma Wardani membawa Indonesia unggul 2-0 atas Prancis setelah menekuk Leonice Huet dengan skor 21-9, 21-8.

Putri Kusuma Wardani tampil begitu dominan dalam laga ini. Di gim pertama, dirinya bahkan sempat unggul 7-0 lebih dulu, sebelum lawan menipiskan ketertinggalan.

Namun secara keseluruhan, Putri mampu menguasai jalannya pertandingan. Leonice Huet tidak diberikan kesempatan untuk menyusul, hingga Putri menang 21-9.

Baca Juga: Piala Thomas 2020: Kevin / Marcus Absen di Laga Indonesia vs Aljazair

Begitu pun di gim kedua, Putri Kusuma Wardani tampil begitu prima. Saat kedudukan 8-3, dia sempat mencatatkan delapan poin beruntun untuk unggul 16-3, sebelum menutup laga dengan skor 21-8.

Ini menjadi kemenangan kedua Putri KW --sapaan akrab Putri Kusuma Wardani-- di ajang Piala Uber 2020, setelah sebelumnya mengalahkan Ann-Kathrin Spori dalam kemenangan 4-1 Indonesia atas Jerman.

Sebelum Putri, poin perdana Indonesia di laga ini disumbangkan tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung dengan mengalahkan Marie Batomene 21-18, 21-13.

Saat berita ini disiarkan, wakil ketiga Indonesia yakni Apriyani Rahayu / Putri Syaikah tengah berhadapan dengan ganda putri Prancis, Margot Lambert / Anne Tran.

Baca Juga: Piala Uber: Meragu, Alasan Ester Dikalahkan Wakil Jerman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI