Lifter Indonesia Pecahkan Rekor Dunia di Kejuaraan Angkat Besi Dunia Remaja U-17

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 07 Oktober 2021 | 09:39 WIB
Lifter Indonesia Pecahkan Rekor Dunia di Kejuaraan Angkat Besi Dunia Remaja U-17
Lifter muda Indonesia Satrio Adi Nugroho saat tampil di Kejuaraan Angkat Besi Dunia Remaja U-17 di Jeddah, Arab Saudi, Rabu (6/10/2021). ANTARA/HO-PABSI.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

“Dia sempat gugup ketika tampil di clean and jerk. Padahal dalam latihan sehari-hari, ia sanggup mengangkat beban seberat 140kg. Ini merupakan pengalaman pertamanya tampil di kejuaraan level dunia, wajar jika ia agak grogi,” kata Dirdja dalam keterangannya, Kamis.

“Tapi yang pasti mampu membuat kejutan karena tidak diperhitungkan,” katanya lagi.

Sementara itu, lifter remaja lainnya Najla Khoirunnisa membawa pulang tiga medali perunggu di kelas 45kg setelah mencatatkan total angkatan 142kg (snatch 62kg, 80kg clean and jerk).

Medali emas untuk angkatan snatch jatuh ke tangan lifter Filipina, Rosa Jean Ramos dengan angkatan terbaik 67kg, sedangkan perak diraih lifter Spanyol Ruth S Fuentefria dengan angkatan 63kg.

Medali emas untuk angkatan clean and jerk diraih lifter Polandia Oliwia W Drzazga dengan angkatan terbaik 85kg, sedangkan perak milik Rosa Jean Ramos dengan angkatan 80kg.

Emas pada kategori total angkatan jatuh ke tangah Rosa Jean Ramos (147kg), dan perak kepada Oliwia W Drzazga (143kg), demikian dilansir dari Antara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI