Pertandingan disiplin terbang layang PON XX Papua memperebutkan 12 medali emas, 12 medali perak dan 12 medali perunggu.
Sejauh ini nomor pertandingan terbang layang yang sudah diumumkan pemenangnya baru satu nomor yaitu nomor ketepatan mendarat (precesion landing) schweizer SGS 126 single seater putra.
Medali emas pada nomor ini diraih kontingen tuan rumah Papua melalui atletnya Andri Abdul Rohman dengan total nilai 24413, medali perak diraih atlet Camar dari kontingen Jawa Timur dengan total nilai 2440,95 dan medali perunggu diraih atlet Ghazi Satriando HJ dari DKI Jakarta dengan total nilai 2435,80.
Pertandingan terbang layang PON XX Papua mencakup nomor putra perorangan, putra beregu, putri perorangan dan campuran putra dan putri.
Nomor putra perorangan terdiri atas precision landing kelas schweizer SGS 126, precision landing kelas schweizer SGU 222 dan duration flight kelas schweizer SGS 126.
Sementara nomor beregu terdiri dari precision landing kelas schweizer SGU 222 dan duration flight kelas schweizer SGU 222.
Kelas putri perorangan terdiri dari precision landing kelas schweizer SGS 126, precision landing kelas schweizer SGU 222, duration flight kelas schweizer SGS 126 dan duration flight kelas schweizer SGU 222.
Selanjutnya nomor campuran putra putri terdiri atas mix double precision landing kelas schweizer SGU 222 dan mix double duration flight kelas Schweizer SGU 222.
Baca Juga: Perolehan Medali PON Papua 29 September: DKI Geser Tuan Rumah