Suara.com - Tim bulu tangkis Indonesia akan memainkan laga kedua babak penyisihan Grup C Piala Sudirman 2021. Skuad Garuda kini ditantang Kanada.
Duel Indonesia vs Kanada akan berlangsung di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, pada Senin (27/9/2021) pukul 16.00 waktu setempat atau 20.00 WIB.
Kevin Sanjaya Sukamuljo dan kawan-kawan membidik kemenangan kedua dalam laga ini setelah di hari pertama, Minggu (26/9/2021) berhasil menekuk Federasi Bulu Tangkis Rusia (NBFR) 5-0.
Kemenangan sempurna tim bulu tangkis Indonesia atas NBFR ditutup oleh pasangan ganda campuran, Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti yang turun di laga terakhir.
Baca Juga: Piala Sudirman 2021: Kevin/Marcus Mantapkan Keunggulan Indonesia atas Rusia
Praveen / Melati membuat duet Rodion Alimov / Alina Davletova bertekuk lutut dengan skor 21-15, 27-25 dalam waktu 41 menit.
Di atas kertas, Indonesia diprediksi masih terlalu tangguh untuk Kanada yang di Piala Sudirman 2021 hanya menempati daftar unggulan 9/16.
Selain itu, kedalaman skuad Kanada juga kalah jauh dari Indonesia. Tim Merah Putih membawa 20 pemain dengan komposisi 11 putra dan 9 putri, sementara Kanada cuma membawa enam pemain (3 putra, 3 putri) di ajang ini.
Dari keenam pemain tersebut, tidak terlihat beberapa jagoan mereka di turnamen-turnamen BWF World Tour seperti Michelle Li yang kini menempati ranking 11 sektor tunggal putri dunia.
Berikut jadwal tim Indonesia vs Kanada
Baca Juga: Piala Sudirman 2021: Gregoria Mariska Tunjung Tundukkan Wakil Rusia
Pertandingan: Indonesia vs Kanada
Venue: Energia Areena, Vantaa, Finlandia
Waktu: Senin (27/9/2021), pukul 20.00 WIB