Suara.com - Marc Marquez secara blak-blakan membeberkan kalau pembalap Ducati di musim MotoGP 2021 lebih trengginas dibandingkan dengan Yamaha.
Sejauh ini memang performa Marc Marquez belum kembali seperti sebelum diterpa cedera parah. Ia terus berusaha mengembalikan performa terbaiknya di MotoGP 2021.
Meski tengah fokus memperbaiki performanya, ternyata ia juga memperhatikan para pembalap yang berlaga di MotoGP 2021, khususnya para pembalap Ducati.
Pembalap berjuluk The Baby Alien ini pun menyebut kalau para pembalap Ducati sungguh buas kala tampil di sirkuit.
Baca Juga: Top 5 Sport: Francesco Bagnaia Akui Lawan Fabio Quartararo Cukup Sulit
Ia memiliki momen yang cukup membuat dirinya terkagum pada pembalap Ducati, khususnya Francesco Bagnaia.
Saat MotoGP Aragon 2021, ia tampil salip menyalip dengan Francesco Bagnaia. Pembalap Repsol Honda pun harus mengakui kekalahannya.
Selain Francesco Bagnaia, nama Enea Bastianini dari Avintia Esponsorama pun membuat Marc Marquez takjub.
Marc Marquez harus mengakui kekalahan di MotoGP San Marino 2021 oleh Enea Bastianini.
"Enea Bastianini mengemudi dengan sangat baik dan sangat paham bagaimana mengendarai motor Ducati," kata Marc Marquez dikutip dari Speedweek.
Baca Juga: Marc Marquez Percaya Diri Hadapi Musim MotoGP 2022 dan 4 Berita Sport Menarik
"Dia melakukan pengereman sangat terlambat dan keluar dari tikungan dengan banyak torsi dan cengkeraman. Tidak ada yang spesial, tetapi dia melakukan semuanya dengan benar," jelas Marquez.
"Jika Anda melakukan hal itu dengan motor MotoGP, maka waktu lap terbaik juga akan datang," sambung Marquez.
Marc Marquez juga menyebut kalau pembalap Yamaha masih belum ada apa-apanya dibandingkan dengan pembalap Ducati.
"Yamaha menuntut gaya balap yang benar-benar berbeda, tetapi saya rasa Ducati sekarang tampil lebih kompetitif ketimbang Yamaha. Quartararo berhasil tampil cepat, kecepatannya sangat bagus," ucap Marc Marquez.
"Selain itu, kami juga harus memahami bagaimana cara para pembalap Ducati membalap," imbuhnya.
"Apa yang saya lihat dari belakang Bastianini: dia tampil seperti binatang buas saat melakukan pengereman, menghentikan motor, dan keluar dari tikungan seperti roket," pungkas Marquez