Suara.com - Marc Marquez diberi kesempatan untuk menjajal motor baru Honda di Tes MotoGP Misano 2021. Ia pun merasakan ada yang berbeda dengan motor Honda RC213V 2021.
Sementara kemenangan tim sofbol putra Lampung atas tim Sulawesi Tenggara (Sultra) dengan skor 11-3 mengawali pembukaan pertandingan PON XX Papua 2021 di Lapangan Sofbol Stadion Agus Kafiar Universitas Cenderawasih, Jayapura, Rabu.
Berikut lima berita sport terkini dan menarik versi Suara.com, periode Selasa (22/9/2021) :
1. Jajal Motor Baru Honda di Tes Misano, Marc Marquez Percaya Diri Hadapi Musim MotoGP 2022
Baca Juga: Jelang PON Papua, Latihan Tim Tarung Derajat Sumatera Barat Semakin Intens
Marc Marquez diberi kesempatan untuk menjajal motor baru Honda di Tes MotoGP Misano 2021. Ia pun merasakan ada yang berbeda dengan motor Honda RC213V 2021.
Namun ia enggan menyebutkan ke wartawan di sana kalau motor yang dijajalnya merupakan Honda RC213V 2021.
2. Pembukaan Pertandingan PON Papua, Sofbol Putra Lampung Tundukkan Sulawesi Tenggara
Kemenangan tim sofbol putra Lampung atas tim Sulawesi Tenggara (Sultra) mengawali pembukaan pertandingan PON XX Papua 2021 di Lapangan Sofbol Stadion Agus Kafiar Universitas Cenderawasih, Jayapura, Rabu. Tim sofbol putra Lampung mengalahkan juara bertahan PON 2016, Sultra, dengan skor meyakinkan 11-3.
Baca Juga: Tim Biliar Jabar Targetkan Tiga Emas dari PON Papua
Hasil ini sekaligus membuka peluang bagi tim sofbol Lampung untuk melenggang ke final PON 2021 di Papua.
3. Piala Sudirman 2021: Ketum PBSI Tak Ingin Kejadian di All England Terulang
Ketua Umum PBSI, Agung Firman Sampurna menegaskan pihaknya tidak ingin kejadian tak mengenakan di All England 2021 terulang saat skuad Merah Putih tampil di Piala Sudirman 2021.
Tim bulu tangkis Indonesia sempat dirugikan saat tampil di All England 2021. Mereka dipaksa mundur karena terjerat protokol kesehatan (prokes) otoritas kesehatan Inggris terkait Covid-19.
4. PON Papua: Ryuki Waida Bertekad Juarai Eksibisi Selancar Ombak
Atlet selancar ombak, Ryuki Waida bertekad menjuarai cabang olahraga eksibisi PON XX Papua 2021, yang digelar 23 September 2021.
"Targetnya saya hanya menjuarai di event ini," kata Ryuki kepada Antara lewat pesan instan, Rabu.
5. Bukan Marc Marquez, Francesco Bagnaia Akui Lawan Fabio Quartararo Cukup Sulit
Francesco Bagnaia curhat mengenai lawan sulit di MotoGP. Ternyata bukan Marc Marquez yang menjadi lawan terberat, tetapi justru Fabio Quartararo.
Hal ini ia rasakan saat gelaran MotoGP San Marino 2021 (19/9/2021).