Masih Adaptasi dengan Aprilia, Vinales Tak Pasang Target di MotoGP San Marino

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 16 September 2021 | 09:52 WIB
Masih Adaptasi dengan Aprilia, Vinales Tak Pasang Target di MotoGP San Marino
Maverick Vinales saat mengetes motor balap tim Aprilia. (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Maverick Vinales tak menetapkan target apapun untuk balapan keduanya bersama Aprilia di MotoGP San Marino 2021 yang akan berlangsung pada Minggu (19/9/2021). Dia masih beradaptasi dengan motor RS-GP.

Mantan pebalap Yamaha itu akhir pekan lalu finis di posisi ke-18 di MotoGP Aragon pada debut balapannya sebagai rider Aprilia.

Vinales lebih lambat 27 detik dari pemenang balapan, Francesco Bagnaia, dan 18 detik di belakang rekan setimnya yang baru, Aleix Espargaro.

Melansir dari Crash, Kamis (16/9/2021), selain pengalaman yang diperoleh akhir pekan lalu, Vinales memiliki manfaat tambahan dari tes dua hari sebelumnya di sirkuit Misano. Namun, Vinales akan lebih puas jika dia bisa membuat kemajuan minggu ini.

Baca Juga: Usai MotoGP Aragon 2021, Maverick Vinales Beberkan Perbedaan Motor Yamaha dan Aprilia

Karena belum pernah menggunakan mesin V4, pebalap berusia 26 tahun tersebut masih beradaptasi dengan perubahan karakteristik pengereman dan kecepatan di tikungan dibandingkan dengan mesin M1.

Karena belum pernah menggunakan mesin V4, pebalap berusia 26 tahun tersebut masih beradaptasi dengan perubahan karakteristik pengereman dan kecepatan di tikungan dibandingkan dengan mesin M1.

Di sisi lain, Aleix Espargaro akan menargetkan podium di balapan kandang Aprilia setelah ia sebelumnya berhasil masuk podium di Silverstone dan meraih posisi keempat di Aragon.

"Kami akan berada di jalur untuk menaikkan posisi terakhir kami - kompetitif dalam kondisi apa pun. Kami berada dalam momen positif. RS-GP berkembang secara konsisten dan kami harus tetap fokus dari sini hingga akhir musim," jelas Aleix.

Penulis: Jacinta Aura Maharani

Baca Juga: Mengapa Aprilia RS 660 dan Aprilia Tuono 660 Masih Pakai Mesin 2 Silinder?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI