Fabio Quartararo Tercepat di Latihan Bebas Jelang Kualifikasi MotoGP Aragon

Reky Kalumata Suara.Com
Sabtu, 11 September 2021 | 17:00 WIB
Fabio Quartararo Tercepat di Latihan Bebas Jelang Kualifikasi MotoGP Aragon
Pembalap Yamaha Prancis Fabio Quartararo melaju saat sesi latihan bebas kedua MotoGP Grand Prix Inggris di sirkuit Silverstone di Northamptonshire, Inggris tengah, pada 27 Agustus 2021. Adrian DENNIS / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Johann Zarco terlempar dari sepuluh besar dan bakal harus bertarung di Q1 terlebih dahulu, bersama sejumlah nama besar seperti Alex Rins, Valentino Rossi, dan Maverick Vinales, yang memulai debutnya berseragam Aprilia sejak berpisah dengan Yamaha di pertengahan musim.

Quartararo menuju Aragon dengan keunggulan 65 poin atas juara dunia bertahan Joan Mir. Sang pebalap Yamaha melabeli Aragon sebagai sirkuit terburuk dalam kariernya.

Sedangkan Suzuki pernah mengklaim kemenangan di sana lewat penampilan Alex Rins tahun lalu.

Sepuluh besar catatan waktu gabungan setelah FP3:
1 Fabio Quartararo Monster Yamaha (YZR-M1) 1'46,926
2 Aleix Espargaro Aprilia Gresini (RS-GP) +0,023
3 Joan Mir Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0,056
4 Francesco Bagnaia Ducati Team (GP21) +0,058
5 Jack Miller Ducati Team (GP21) +0,133
6 Jorge Martin Pramac Ducati (GP21)* +0,194
7 Pol Espargaro Repsol Honda (RC213V) +0,208
8 Marc Marquez Repsol Honda (RC213V) +0,259
9 Takaaki Nakagami LCR Honda (RC213V) +0,330
10 Enea Bastianini Avintia Ducati (GP19)* +0,350

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI