Lucky Abdi Siap Berikan yang Terbaik untuk Dewa United di IBL 2022

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 10 September 2021 | 17:16 WIB
Lucky Abdi Siap Berikan yang Terbaik untuk Dewa United di IBL 2022
Lucky Abdi memutuskan meninggalkan Amartha Hangtuah untuk bergabung bersama Dewa United Surabaya pada IBL musim 2022. ANTARA/HO-Dewa United Surabaya
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lucky Abdi mengaku siap memberikan yang terbaik untuk Dewa United Surabaya pada kompetisi liga bola basket profesional putra Indonesian Basketball League (IBL) musim 2022.

Pebasket berusia 25 tahun itu pun dipercaya mengenakan nomor tujuh yang dianggap sebagai nomor keberuntungan.

Lucky secara resmi menjadi bagian dari Dewa United Surabaya jelang IBL musim 2022. Pihak manajemen telah merekrut pemain yang berposisi sebagai point guard itu dari Amartha Hangtuah.

Proses tanda tangan kontrak dengan Dewa United Surabaya dilakukan pada 16 Agustus 2021 dengan kontrak berdurasi dua tahun.

Baca Juga: Bahas Musim 2022, IBL Gelar Audiensi Bareng Perbasi dan Menpora

"Sebuah kehormatan bergabung dengan keluarga Dewa United. Saya siap memberikan kontribusi terbaik untuk tim, apalagi Dewa United memang mengusung target lebih tinggi lagi dari musim lalu (semifinal)," kata Lucky dalam keterangan resminya seperti dimuat, Jumat (10/9/2021).

"Proses adaptasi saya dengan tim sejauh ini berjalan lancar. Saya ingin membuktikan diri di tim ini, dan semoga bisa merebut juara IBL sebagai bonus dari kerja keras kami," tambahnya.

Lucky juga mengaku sangat senang bisa memakai nomor punggung tujuh di Dewa United Surabaya. Dia pun bertekad membuktikan diri untuk tampil lebih baik lagi dari pemilik nomor tersebut sebelumnya.

"Nomor tujuh sebenarnya itu tanggal lahir saya, dan nama saya Lucky yang artinya 'keberuntungan', angka tujuh juga dianggap angka keberuntungan, makanya saya senang memakai nomor tujuh," kata pria kelahiran 7 Agustus 1996 itu.

"Kebetulan di Dewa United nomor tujuh kosong, akhirnya saya pilih nomor itu. Harapan saya memakai nomor tujuh di Dewa United semoga bisa lebih bagus dari nomor tujuh yang kemarin," tutup Lucky.

Baca Juga: IBL Apresiasi Prokes Ketat Dewa United Jelang Musim Baru

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI