Suara.com - Stoyka Krasteva menobatkan diri sebagai juara tinju Olimpiade putri pertama Bulgaria setelah mengandaskan perlawanan Buse Naz Cakiroglu asal Turki dalam final tinju kelas terbang Olimpiade Tokyo 2020, Sabtu (7/8/2021).
Krasteva yang berusia 35 tahun dan finis kelima dalam Olimpiade London 2012, unggul dalam raihan angka sejak ronde pertama -- skor juri sekarang ditampilkan di layar untuk membuat sistem menjadi lebih transparan.
Dia kembali dinilai juri menang angka pada ronde kedua sehingga meninggalkan lawannya yang berupaya mengejar defisit pada ronde ketiga demi menyelamatkan peluang emasnya.
Namun Krasteva berhasil mengatasi perlawanan ketat Buse sekaligus memastikan meraih gelar juara dengan poin bulat.
Baca Juga: Kevin Durant Bawa AS Raih Emas Bola Basket Putra Olimpiade Tokyo
Sementara di kelas terbang putra Olimpiade Tokyo 2020, petinju Inggris Galal Yafai menghentikan perlawanan Carlo Paalam asal Filipina dan menyegel emas. Kemenangan Inggris ini sekaligus memupus harapan Filipina menorehkan sejarah meraih medali emas tinju pertama di Olimpiade.
Yafai, mantan pekerja pabrik berusia 28 tahun, menang angka dalam satu pertandingan seru guna memperebutkan emas tinju pertama Inggris di Tokyo.
Yafai, yang mendapat sorakan dari tribun penonton oleh rekan-rekan setimnya -- banyak diantara mereka dengan bendera Inggris tersampir di bahunya -- membuat petinju Filipina ini sempat terjatuh pada ronde pertama dari tiga ronde yang dilakukan setelah kombinasi tiga pukulan tajam.
Inggris, sebagaimana Filipina yang memiliki sejarah tinju membanggakan, kini telah memenangkan satu emas, dua perak, dan dua perunggu dari cabang tinju di ibu kota Jepang itu.
Sementara itu terlepas dari kekecewaan Paalam yang berusia 23 tahun, Filipina juga menikmati terobosan tersendiri sepanjang dua minggu pelaksanaan Olimpiade untuk cabang tinju.
Baca Juga: Final Sepak Bola Olimpiade Tokyo: Dani Ceballos Absen Saat Spanyol Lawan Brasil
Dua petinju Filipina, Nesthy Petecio meraih medali perak di kelas bulu putri dan Eumir Marcial meraih medali perunggu kelas menengah putra, demikian AFP seperti dimuat Antara.