Suara.com - Valentino Rossi dan Komeng adalah dua sosok beda negara juga beda profesi. Namun keduanya secara ajaib sempat bersatu di bawah panji Yamaha untuk mempromosikan produk motor asal Jepang tersebut.
Lewat kerjasama iklan, Komeng dan Rossi menjelma jadi dua sosok ikonik yang cukup membekas dalam ingatan masyarakat Indonesia.
Valentino Rossi belum lama ini mengumukan akan pensiun dari dunia balap usai MotoGP 2021. Sementara Komeng yang bernama asli Alfiansyah Bustami masih terus aktif di dunia komedi Tanah Air.
Sebagai orang Indonesia yang punya keistimewaan mengenal Valentino Rossi secara personal, Komeng mengaku sedih mendengar kabar sang pebalap legendaris akan gantung helm.
Komedian kelahiran Jakarta, 25 Agustus 1970 itu pun mengenang kisah kedekatannya dengan Rossi, yang sudah bekerja sama dengannya dalam proyek iklan sejak 2004, kepada Suara.com.
Kenal Dekat dan Sering Berbincang

Seringnya bekerja sama dengan Valentino Rossi, baik dalam proyek iklan maupun promosi Yamaha di berbagai daerah Indonesia, membuat Komeng kenal baik dengan rider Italia 42 tahun itu.
"Kalau kita main [proyek iklan/promosi--Red] itu harus dekat. Jangankan iklan, hampir setiap akhir tahun, saya menemani dia dan juga [Jorge] Lorenzo," kenang Komeng saat dihubungi Suara.com, Jumat (6/8/2021) malam.
"Misal Rossi ke Medan, dan Lorenzo ke Bandung. Saya menemani Lorenzo dulu, lalu saat Rossi bergeser ke Surabaya, saya menemani dia," tambahnya.
Baca Juga: Fakta Menarik Valentino Rossi yang Selama Ini Tersembunyi
Komeng menilai Rossi adalah sosok pebalap yang tidak sombong. Perangainya sangat ramah sehingga tak heran banyak orang yang jadi penggemarnya hingga saat ini.