Suara.com - Pebulu tangkis ganda putri Indonesia, Greysia Polii menunjukkan keramahannya kepada atlet lain di Olimpiade Tokyo 2020. Bahkan, Greysia Polii tak sungkan bagi-bagi pin Indonesia ke atlet-atlet dari negara lain
Sementara Pebulu tangkis spesialis ganda putri China, Chen Qing Chen mendapat sorotan tajam dari PBSI Korea Selatan karena ucapannya saat bertanding di Olimpiade Tokyo 2020.
Berikut lima berita sport terkini dan menarik versi Suara.com, periode Rabu (4/8/2021) :
1. Momen Greysia Polii Keliling Kampung Olimpiade dan Bagi-bagi Pin Indonesia ke Atlet Lain
Baca Juga: Sabet Emas Olimpiade 6 Kali, Svetlana Romashina Catatkan Sejarah Renang Indah
Pebulu tangkis ganda putri Indonesia, Greysia Polii menunjukkan keramahannya kepada atlet lain di Olimpiade Tokyo 2020. Bahkan, Greysia Polii tak sungkan bagi-bagi pin Indonesia ke atlet-atlet dari negara lain.
Sebagaimana diketahui, Greysia Polii bersama Apriyani Rahayu berhasil menyabet medali emas di Olimpiade Tokyo usai mengalahkan ganda putri China di final, Senin (2/8/2021).
2. Ucap 'Woo Chao' saat Tanding, Ganda Putri China Ini Bikin PBSI Korea Meradang
Pebulu tangkis spesialis ganda putri China, Chen Qing Chen mendapat sorotan tajam dari PBSI Korea Selatan karena ucapannya saat bertanding di Olimpiade Tokyo 2020.
Baca Juga: Bikin Sejarah di Olimpiade, Kevin Cordon akan Diarak di Guatemala
Sudah jatuh tertimpa tangga, mungkin menjadi ungkapan yang tepat untuk menggambarkan kondisi Chen Qing Chen pasca berlaga di Olimpiade Tokyo 2020.
3. 6 Pebulu Tangkis Indonesia Berprestasi yang Bergelar Sarjana
Memiliki karier yang gemilang, tak sedikit atlet bulu tangkis Indonesia yang bergelar sarjana. Meski disibukan dengan segudang latihan, pendidikan juga menjadi hal utama bagi beberapa pebulu tangkis Indonesia berprestasi ini. Sedikitnya ada 7 pebulu tangkis Indonesia berprestasi yang bergelar sarjana. Siapa saja para pebulu tangkis Indonesia berprestasi yang bergelar sarjana?
Melansir dari laman badmintonindonesia.org dan bwfbadminton.com, berikut daftar pebulu tangkis Indonesia yang merampungkan pendidikannya hingga perguruan tinggi.
4. BWF Pastikan Peraih Medali Emas Olimpiade Tokyo Lolos ke WTF 2021 di Bali
Federasi Badminton Dunia (BWF) memastikan atlet bulu tangkis pemenang Olimpiade Tokyo 2020 langsung lolos ke turnamen World Tour Finals yang berlangsung Desember mendatang di Bali.
Kepastian itu disampaikan Anggota Dewan BWF Bambang Roedyanto melalui akun Twitternya hari Rabu (4/8/2021).
5. Jumpa Khabib Nurmagomedov, Mike Tyson: Assalamualaikum, Saudaraku
Legenda tinju dunia, Mike Tyson berjumpa dengan mantan bintang UFC Khabib Nurmagomedov, Jumat (30/7/2021). Keduanya bertemu untuk merekam episode terbaru podcast milik Tyson, Hotboxin Podcast.
Khabib Nurmagomedov yang pensiun dari dunia mixed martial arts (MMA) tahun lalu, tampak senang bisa berjumpa dengan Mike Tyson.