Suara.com - Anthony Sinisuka Ginting sukses merebut medali perunggu di nomor tunggal putra Olimpiade Tokyo 2020. Doa keberhasilan Ginting diyakini mengalir dari masyarakat Indonesia, khususnya dari Mitzi Abigail.
Terbukti, Ginting sukses mengalahkan Kevin Cordon dengan skor 21-11, 21-13. Alhasil dirinya berhak menerima medali perunggu.
Terlepas dari hal itu, terdapat hal menarik yang jadi perbincangan netizen Indonesia, yakni akan sosok Mitzi Abigail di profil Ginting di situs Olimpiade.
Dalam situs Olimpiade, nama Mitzi Abigail terdapat di kolom keluarga (pasangan). Memang tak mengherankan karena Badminton Lovers Tanah Air mengetahui hubungan spesial keduanya.
Baca Juga: Amerika Serikat Masuk Jurang Resesi, Pengamat: Picu Pelemahan Rupiah
Meski demikian, tak banyak yang tahu siapakah sosok pujaan hati Anthony Sinisuka Ginting tersebut. berikut profil dari Mitzi Abigail.
Mitzi Abigail lahir pada 19 Februari 1996 di Jakarta. Diketahui, dulunya dara berusia 25 tahun ini merupakan mantan atlet bulu tangkis, olahraga yang ditekuni Anthony Sinisuka Ginting.
Tercatat, Mitzi mencicipi dunia tepok bulu sejak usia 4 tahun dan juga pernah bergabung dengan Kharisma Astec Jakarta dan disebut pernah bergabung dengan PB Djarum.
Namun, Mitzi memilih gantung raket saat beranjak dewasa dan memilih fokus ke dunia pendidikan di mana ia berkuliah di STP NHI Bandung dengan mengambil jurusan perhotelan.
Baca Juga: Anthony Ginting Puji Pencapaian Greysia/Apriyani di Olimpiade Tokyo
Pasca lulus, Mitzi pun membangun bisnis kecantikan dan juga aktif di media sosial di mana ia berstatus Selebgram karena banyaknya jumlah pengikut yang ia miliki.
Selain itu, Mitzi juga aktif berbagi konten edukasi bulu tangkis dan review produk di kanal YouTube yang dikelolanya sendiri.
Diketahui, Mitzi dan Ginting telah memadu kasih selama 7 tahun. Meski demikian, keduanya jarang mengumbar kemesraan bersama sehingga kisah cinta keduanya jarang tersorot.
Kontributor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya