Suara.com - Atlet renang putri asal Australia, Emma McKeon, mencatatkan sejarah dengan meraih tujuh medali di gelaran Olimpiade Tokyo 2020.
Prestasi luar biasa diukir oleh Emma McKeaon dengan meraih tujuh medali di Olimpiade Tokyo 2020. Dari tujuh medali tersebut, McKeon meraih empat emas dan tiga perunggu.
Nah, empat medali emas yang diraih Emma McKeon di Tokyo 2020 itu adalah estafet 4x100 gaya bebas putri yang memecahkan rekor dunia, 4x100m gaya ganti putri yang membuat rekor baru Olimpiade, nomor sprint 50m gaya bebas putri, dan 100m gaya bebas putri yang juga memecahkan rekor Olimpiade.
Sedangkan tiga medali perunggu datang dari 100m gaya kupu-kupu, estafet 4x100 gaya bebas, dan estafet 4x200 campuran yang merupakan nomor baru renang Olimpiade.
Baca Juga: Raih Emas, Greysia/Apriyani Lengkapi Kejayaan Bulu Tangkis Indonesia di Olimpiade
Sepanjang sejarah Olimpiade, tak ada perenang putri yang membuat pencapaian seperti McKeon, bahkan Katie Ledecky dari Amerika Serikat yang disebut sebagian kalangan sebagai salah satu perenang putri terbesar sepanjang masa.
Sejak Olimpiade modern pertama digelar pada 1896 sampai Tokyo 2020, hanya ada satu atlet putri yang mengumpulkan medali dari satu Olimpiade yang sebanyak dikoleksi McKeon.
Adalah pesenam Uni Soviet, Maria Gorokhovskaya yang sebelumnya merebut lima medali perak dan dua medali emas.
Sementara itu, Emma McKeon sendiri sungguh percaya diri. Sebelum turun di Olimpiade Tokyo 2020 dia sudah yakin bisa memenangkan dua nomor 50m gaya bebas dan estafet 4x100 gaya ganti.
"Saya sungguh percaya kepada diri sendiri dan itu sudah terbangun selama dua tahun terakhir ini," ucap McKeon seperti dikutip dari Antara.
Baca Juga: Ayah Apriyani Rahayu Sudah Yakin Anaknya Bakal Rebut Emas Olimpiade Tokyo
Australia sendiri kini berada di urutan ke-4 klasemen Olimpiade Tokyo 2020. Mereka berhasil meraih 14 emas, 4 perak, dan 14 perangga.