Suara.com - Pada cabang olahraga bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020, terdapat sejumlah atlet cantik yang mencuri perhatian. Berikut potret 5 pebulu tangkis cantik di Olimpiade Tokyo 2020
Sementara gara-gara Olimpiade Tokyo 2020, nama Thet Htar Thuzar sebagai pebulu tangkis putri Myanmar semakin dikenal di Indonesia, tapi juga dibenci masyarakat negaranya.
Berita di atas adalah dua dari lima berita di kanal sport yang mendapat perhatian dan paling banyak dibaca sepanjang pekan ini.
Berikut kami rangkum top 5 berita olahraga di kanal sport Suara.com sepekan ini :
Baca Juga: Klasemen Medali Olimpiade Tokyo: China Kian Menjauh di Puncak, Indonesia Turun Peringkat
1. Tak Melulu Gronya, Ini 5 Pebulu Tangkis Cantik di Olimpiade Tokyo 2020
Pada cabang olahraga bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020, terdapat sejumlah atlet cantik yang mencuri perhatian.
Pebulu tangkis cantik ini tak hanya menawan dengan parasnya yang anggun, tetapi juga ahli dalam pernainan tepok bulu.
2. Thet Htar Thuzar Dicintai Badminton Lovers Indonesia, Dibenci Rakyat Negaranya
Baca Juga: Rekap Peraih Medali Olimpiade Tokyo, Sabtu 31 Juli
Gara-gara Olimpiade Tokyo 2020, nama Thet Htar Thuzar sebagai pebulu tangkis putri Myanmar semakin dikenal di Indonesia, tapi juga dibenci masyarakat negaranya.
Tampil sebagai wakil Myanmar di nomor tunggal putri bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020, Thet Htar Tzuhar memesona masyarakat Indonesia dengan paras cantiknya.
3. Profil Fethi Nourine, Pejudo Aljazair yang Tolak Lawan Atlet Israel
Atlet judo asal Ajazair, Fethi Nourine, memilih menarik diri dari kontestasi Olimpiade Tokyo 2020.
Langkah ini diambil sang atlet bersama pelatihnya setelah mengetahui hasil undian yang berlangsung pada 23 Juli 2021.
4. 5 Fakta Menarik Ade Resky, Atlet Indonesia Bela Azerbaijan di Olimpiade 2020
Ade Resky Dwicahyo merupakan salah satu pebulu tangkis Indonesia di Olimpiade 2020. Namun alih-alih membela Tanah Air, ia malah membela Azerbaijan.
Kendati lahir dan besar di Indonesia, Ade Resky Dwicahyo masuk dalam kontingen Azerbaijan. Keputusan itu ia ambil demi kariernya sendiri.
5. Bak Bidadari, Intip 5 Potret Cantik Zehra Gunes Atlet Voli Turki di Olimpiade Tokyo
Olimpiade Tokyo 2020 menghadirkan berbagai cerita. Salah satunya adalah atlet voli asal Turki, Zehra Gunes, yang curi atensi para penonton pesta olahraga terbesar sejagat ini.
Bukan cuma performanya di atas lapangan yang menarik perhatian, melainkan juga parasnya yang mencuri perhatian netizen. Dalam laporan SportsKz, Zehra memang tecatat dalam posisi kelima dalam 10 atlet voli tercantik di dunia saat ini.