Termasuk Ade Resky, Ini 3 Pebulutangkis Indonesia yang Pilih Bela Negara Lain

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Rabu, 28 Juli 2021 | 12:30 WIB
Termasuk Ade Resky, Ini 3 Pebulutangkis Indonesia yang Pilih Bela Negara Lain
Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Ade Resky Dwicahyo [Humas PBSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indonesia memang tak pernah kekurangan pebulutangkis hebat. Bahkan, itu membuat beberapa atlet yang memutuskan untuk memilih membela negara lain.

Hal ini karena mereka tak bisa bersaing dengan atlet-atlet Indonesia yang telah menjadi langganan pelatnas.

Jika sudah begitu, pebulutangkis ini akan tersingkir dari persaingan. Bahkan, namanya akan tenggelam dari permukaan.

Oleh karena itu, mereka memutuskan untuk memperkuat negara lain agar mampu menorehkan prestasi di level internasional.

Berikut disajikan tiga pebulutangkis Indonesia yang memilih memperkuat negara lain.

1. Danny Bawa Chrisnanta

Danny Bawa Chrisnanta. (Instagram/dannybawachrisnanta)
Danny Bawa Chrisnanta. (Instagram/dannybawachrisnanta)

Pebulutangkis kelahiran Salatiga, Jawa Tengah, ini menjadi atlet yang memilih berganti kewarganegaraan.

Sejak tahun 2007, Chrisnanta secara resmi mendapatkan paspor Singapura. Sejak saat itu, dia menjadi atlet andalan Singapura dan bermain di nomor ganda putra.

Pasangan di nomor tersebut ialah Chayut Triyachart, atlet kelahiran Thailand yang juga mendapatkan kewarganegaraan Singapura.

Baca Juga: 6 Potret Melati Daeva Oktavianti di Luar Lapangan, Cantiknya Kelewatan!

Sejumlah prestasi sukses didapatkan pasangan ini di kejuaraan dunia, seperti runner-up Vietnam Open 2021, serta menjuarai Malaysia Grand Prix 2014 dan Macau Open 2014.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI