Hasil Basket Putri Olimpiade Tokyo: Jepang Libas Prancis, AS Atasi Nigeria

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 27 Juli 2021 | 18:40 WIB
Hasil Basket Putri Olimpiade Tokyo: Jepang Libas Prancis, AS Atasi Nigeria
Pemain basket putri Prancis Gabrielle Williams (kiri) mengoper bola melewati pemain Jepang Saki Hayashi (kanan) dan Himawari Akaho dalam pertandingan bola basket babak penyisihan grup B putri Olimpiade Tokyo 2020 di Saitama Super Arena di Saitama pada 27 Juli 2021 . Aris MESSINIS / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

A'Ja Wilson memimpin kemenangan Amerika dengan dwiganda 19 poin dan 13 rebound, diikuti dwiganda 13 poin dan 10 rebound yang dibukukan Brittney Griner serta 10 poin yang dicetak Diana Taurasi.

Kapten Amerika Sue Bird memuji penampilan Nigeria yang disebutnya membuat timnya kerepotan karena pola pengawalan ketat dalam situasi bertahan.

"Mereka senang membuat pertandingan sedikit kacau, membuat Anda melakukan hal-hal yang tidak biasanya, dan tampil tidak sesuai rencana. Melawan mereka memang tidak selalu berjalan lancar," kata Bird dikutip dari Reuters.

Nigeria yang hanya mengkonversi 27 persen percobaan terbuka mereka mendapat pasokan angka terbanyak dari Ezinne Kalu yang mengemas 16 poin.

"Saat ini ada campuran kekecewaan dan dorongan, karena kami ingin menciptakan sebuah ritme dan baru bisa menemukannya di akhir-akhir laga. Jika bisa berlanjut di pertandingan selanjutnya, itu hal bagus," kata Kalu.

Grup B basket putri akan melanjutkan pertandingan pada Jumat (30/7/2021), saat Amerika Serikat menghadapi Jepang dan Prancis bertemu Nigeria.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI