Suara.com - Atlet panahan Indonesia, Riau Ega Agatha Salsabila mengungkap kunci sukses kemenangan atas wakil Amerika Serikat (AS), Mackenzie Brown dan Brady Ellison di babak 16 besar Olimpiade Tokyo 2020, Sabtu (24/7/2021). Menurutnya, kepercayaan diri yang tinggi membuatnya tampil baik.
Riau Ega yang bersama dengan Diananda Choirunisa menang atas wakil AS yang berstatus unggulan tersebut dengan skor 5-4 di Yumenoshima Park.
Pada duel ini, Riau Ega dan Diananda unggul di dua set pertama. Set pertama wakil Indonesia unggul 37-34. Di set kedua, Riau Ega dan Diananda mempertahankan konsistensi dan menang 36-33.
Unggul 2-0, Indonesia kalah set ketiga dan keempat. Pasangan Amerika Serikat itu memenangkan set ketiga dan keempat dengan skor masing-masing 34-33 dan 37-36.
Baca Juga: Fadlan dan Azzahra Ditargetkan Pertajam Rekornas di Olimpiade Tokyo
Di babak penentuan, Indonesia mengemas poin sempurna, 20, sementara Amerika Serikat 18. Riau Ega dan Diananda Choirunisa pun lolos ke perempat final nomor beregu campuran Olimpiade Tokyo 2020.
"Kuncinya tadi percaya diri saja menghadapi lawan dan berusaha tenang. Di sini memang ada masalah angin (venue lebih berangin), tetapi Alhamdulilah tadi kami dapat megatasinya," kata Riau Ega dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Sabtu (24/7/2021).
Di perempat final, Riau Ega dan Diananda Choirunisa akan bertemu wakil Turki, Mete Gazoz/Yasemin Anagoz. Riau Ega berharap hasil positif seperti laga ini kembali terulang.
"Semoga hasil ini bisa menjadi langkah awal yang bagus untuk kami," pungkas lelaki asal Blitar, Jawa Timur tersebut.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo: Marcus/Kevin Tekuk Wakil Britania Raya di Laga Pertama