Olimpiade Tokyo: Marcus/Kevin Tekuk Wakil Britania Raya di Laga Pertama

Sabtu, 24 Juli 2021 | 12:05 WIB
Olimpiade Tokyo: Marcus/Kevin Tekuk Wakil Britania Raya di Laga Pertama
Pebulutangkis Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo (depan) bersama pasangannya Marcus Fernaldi Gideon dari Indonesia menghadapi pasangan Britania Raya Sean Vendy dan Ben Lane di pertandingan penyisihan grup bulu tangkis ganda putra Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 24 Juli , 2021. Alexander NEMENOV / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ganda putra andalan Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil mengalahkan wakil Britania Raya, Ben Lane/Sean Vendy pada babak penyisihan Grup A Olimpiade Tokyo 2020, Sabtu (24/7/2021) pagi WIB. Minions menang mutlak dengan skor 21-15, 21-11.

Marcus/Kevin tampil lepas di game pertama. Sempat mendapat perlawanan dari Sean/Vendy, ganda putra unggulan satu dunia itu mampu menang dengan skor 21-15

Pada babak kedua, pasangan Britania Raya itu mulai bisa memberikan tekanan kepada Minions. Akan tetapi, Marcus/Kevin terus mengendalikan permainan.

Sulit bagi Lane/Sean mengimbangi permainan Marcus/Kevin. Hal hasil, di game kedua Minions kembali menang dengan skor 21-11.

Baca Juga: Balas Kekalahan dari Wakil Malaysia, Greysia/Apriyani Lebih Siap di Olimpiade

Adapun di Grup A, Marcus/Kevin juga akan melawan wakil India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty. Kemudian juga pasangan Taiwan Lee Yang/Wang Chi-lin.

Sebelumnya, tiga wakil Indonesia dari sektor lain yakni ganda putri, tunggal putra, dan ganda campuran juga menang di pertandingan perdana babak penyisihan grup Olimpiade Tokyo.

Wakil Indonesia dari Ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil menumbangkan pasangan Malaysia Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean dengan skor 21-14 dan 21-17 pada laga penyisihan Grup A.

Sementara tunggal putra yang diwakili oleh Jonatan Christie yang menang mudah atas perwakilan tim pengungsi Aram Mahmoud dengan skor 21-8 dan 21-14 pada babak penyisihan Grup G.

Adapun Praveen Jordan/Melati Daeva dari ganda campuran mampu mengalahkan wakil Australia Simon Wing Hang Leung/Gronya Somerville dalam pertandingan tiga game di babak penyisihan Grup C dengan skor 20-22, 21-17, dan 21-13.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo: Sengit! Praveen/Melati Pecundangi Wakil Australia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI