Kasus Baru COVID-19 di Kampung Atlet Olimpiade, Kali Ini Pelatih Voli Pantai Ceko Terpapar

Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 20 Juli 2021 | 20:12 WIB
Kasus Baru COVID-19 di Kampung Atlet Olimpiade, Kali Ini Pelatih Voli Pantai Ceko Terpapar
Suasana bangunan tempat tinggal untuk atlet saat kunjungan media di Kampung Atlet Olimpiade dan Paralimpiade Tokyo 2020 di Tokyo, Jepang, Minggu (20/6/2021). ANTARA FOTO/Akio Kon/Pool via REUTERS/hp/cfo (REUTERS/POOL)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih bola voli pantai Ceko Simon Nausch dinyatakan positif COVID-19 di Kampung Atlet Olimpiade, menurut ofisial, Selasa (20/7/2021), sehari setelah salah satu pemain juga dinyatakan positif.

"Setidaknya kami tahu bahwa tes harian berhasil dan menangkap kasus positif sejak awal. Ini tidak menyenangkan bagi kami, tetapi kami akan menghadapinya," kata kepala tim Olimpiade Ceko Martin Doktor, dikutip dari AFP, Selasa.

Ketua tim mengatakan Nausch telah meninggalkan Kampung Atlet Olimpiade untuk isolasi dan bahwa setiap kontak dekat akan isolasi mandiri.

Ini merupakan kasus COVID-19 kelima di Kampung Atlet. Dua pemain sepak bola Afrika Selatan dan seorang analis video sebelumnya dinyatakan positif.

Baca Juga: Empat Hari Hilang dari Kamp Olimpiade, Atlet Angkat Besi Uganda Ditemukan Polisi

"Karena kasus-kasus sebelumnya di tim kami, kami mencoba untuk sangat berhati-hati. Sayangnya itu tidak berhasil, tetapi saya sangat senang saya berada dalam isolasi sebelum saya dapat membahayakan orang lain yang berpartisipasi dalam Olimpiade," kata Nausch.

Pengumuman itu datang sehari setelah pemain voli pantai Ceko Ondrej Perusic dinyatakan positif COVID-19 di Kampung Atlet Olimpiade.

Komite Olimpiade Ceko sebelumnya mengatakan bahwa seorang anggota staf juga dinyatakan positif setelah mendarat di Tokyo pekan lalu.

Kampung Atlet Olimpiade, yang mencakup kompleks apartemen dan ruang makan di Tokyo, akan menampung 6.700 atlet dan ofisial pada puncaknya selama Olimpiade. (Antara)

Baca Juga: Pebulutangkis Nomor Satu Dunia Ungkap Kesan Pertama Kampung Atlet Olimpiade Jepang

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI