Olimpiade Tokyo: Persiapan ke Kudus Pupus, Praveen/Melati Maju Terus

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 25 Juni 2021 | 15:55 WIB
Olimpiade Tokyo: Persiapan ke Kudus Pupus, Praveen/Melati Maju Terus
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti saat memainkan laga perempat final Yonex Thailand Open 2021 di di Impact Arena, Bangkok, Jumat (15/1/2021). [BWF/Badmintonphoto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Richard Mainaky mengonfirmasi bahwa sektor ganda campuran tidak akan menjalani tradisi persiapan Olimpiade ke Kudus, Jawa Tengah, seperti edisi lima tahun lalu.

Meski demikian, Richard yakin kondisi tersebut tidak akan memengaruhi mentalitas Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti selaku satu-satunya wakil ganda campuran Merah Putih di Olimpiade Tokyo

"[Persiapan ke Kudus] tidak bisa berjalan karena kondisi pandemi Covid-19. Jadi kami full persiapan di Pelatnas Cipayung," kata Richard Mainaky saat dihubungi Suara.com, beberapa waktu lalu.

Tradisi persiapan ke Kudus sebelum Olimpiade sudah dijalani Richard Mainaky salah satunya jelang mengikuti Olimpiade 2016 Rio de Janeiro.

Baca Juga: Jelang Olimpiade Tokyo, Pebulutangkis Jepang Bantu Latihan Kevin/Marcus Cs

Saat itu, Richard memboyong Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan Praveen Jordan/Debby Susanto untuk mematangkan persiapan jelang bertolak ke Brasil.

Hasilnya terbilang memuaskan, Tontowi/Lliliyana berhasil meraih satu-satunya medali emas bagi kontingen Indonesia setelah mengalahkan wakil Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying di final.

Kendati gagal membawa anak latihnya ke Kudus di edisi Olimpiade Tokyo, Richard sama sekali tak khawatir. Persiapan matang disebutnya bisa berlangsung di mana saja, asalkan dijalani dengan kerja keras dan doa.

"Saya tidak khawatir. Semua usaha dan kerja keras kami serahkan kepada yang maha kuasa. Usaha dan doa, semoga harapan kita dikabulkan," beber Richard.

Praveen/Melati dan pebulutangkis Merah Putih proyeksi Olimpiade Tokyo saat ini masih berlatih di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo: Pola Main Hendra/Ahsan Belum Kembali, Begini Kata Herry IP

Mereka direncanakan bertolak ke Kumamoto, Jepang pada 8 Juli untuk melakukan persiapan terakhir sebelum tampil di Olimpiade Tokyo.

Olimpiade Tokyo yang sempat tertunda setahun akibat pandemi Covid-19, direncanakan berlangsung pada 23 Juli hingga 8 Agustus mendatang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI