Suara.com - Banting setir menjadi pengamat MotoGP melalui vlog bernama VLOG '99, Jorge Lorenzo kini jadi sorotan usai sederet kritik yang ia lontarkan pada para pembalap ajang bergengsi ini.
Deandre Ayton melepaskan dunk pada 0,7 detik tersisa ketika Phoenix Suns menang super dramatis 104-103 atas tim tamu Los Angeles Clippers, Rabu (23/6/2021) WIB, sehingga semenara unggul 2-0 dalam final NBA 2020-2021 Wilayah Barat.
Berita di atas adalah dua dari lima berita olahraga yang menarik di kanal sport Suara.com, sepanjang Rabu (23/6/2021) yang kami rangkum di bawah ini:
1. Sanjung Marquez Setinggi Langit, Jorge Lorenzo Ingin Valentino Rossi Kembali Jajal Ducati
Baca Juga: Liverpool Tak Izinkan Mohamed Salah Perkuat Mesir di Olimpiade Tokyo
Banting setir menjadi pengamat MotoGP melalui vlog bernama VLOG '99, Jorge Lorenzo kini jadi sorotan usai sederet kritik yang ia lontarkan pada para pembalap ajang bergengsi ini.
Pria Spanyol ini mengatakan bahwa kembalinya Marc Marquez ke jalur juara merupakan pertanda bahwa MotoGP masih bakal dikuasai oleh pembalap Repsol Honda tersebut.
2. Super Dramatis! Dunk Detik Terakhir Bawa Phoenix Suns UnggulI Clippers 2-0
Deandre Ayton melepaskan dunk pada 0,7 detik tersisa ketika Phoenix Suns menang super dramatis 104-103 atas tim tamu Los Angeles Clippers, Rabu (23/6/2021) WIB, sehingga semenara unggul 2-0 dalam final NBA 2020-2021 Wilayah Barat.
Baca Juga: Nasibnya Diujung Tanduk, MotoGP Assen Bakal Jadi Ajang Pembuktian Lecuona dan Petrucci?
Cameron Payne mencetak poin terbanyak sepanjang karier dengan 29 poin untuk Suns, dan Ayton menyumbangkan 24 poin dan 14 rebound. Devin Booker yang bermain dengan hidung berdarah pada akhir kuarter ketiga, mengemas 20 poin.
3. MotoGP Jepang 2021 Resmi Dibatalkan
Otoritas MotoGP hari ini mengumumkan bahwa seri lanjutan MotoGP 2021, yakni MotoGP Jepang Grand Prix Jepang resmi dibatalkan karena 'komplikasi perjalanan dan pembatasan logistik di tengah pandemi COVID-19.
Sebagai gantinya, MotoGP Amerika Serikat mengisi slot kalender MotoGP 2021 pada 1-3 Oktober nanti.
4. Petronas Yamaha Tugaskan Gerloff Gantikan Franco Morbidelli di MotoGP Belanda
Petronas Yamaha SRT menugasi pebalap Amerika Serikat Garrett Gerloff untuk menggantikan Franco Morbidelli yang mengalami cedera lutut kiri yang memaksa sang pebalap Italia absen di MotoGP Belanda akhir pekan ini.
Morbidelli mendapati cederanya setelah latihan pada Selasa dan saat ini harus menjalani cek medis untuk menentukan penanganan lebih lanjut.
5. KOI Yakin Jepang Bisa Gelar Olimpiade dengan Aman
Komite Olimpiade Indonesia (KOI) yakin Jepang mampu menggelar Olimpiade 2020 Tokyo dengan aman kendati masih ada ancaman nyata pandemi COVID-19.
Ketua Umum KOI, Raja Sapta Oktohari mengatakan panitia penyelenggara telah menyusun regulasi protokol kesehatan ekstra ketat guna memastikan keamanan seluruh kontingen yang datang.