Kalahkan Jazz di Game Keenam, Clippers ke Final Wilayah Barat NBA

Reky Kalumata Suara.Com
Sabtu, 19 Juni 2021 | 18:13 WIB
Kalahkan Jazz di Game Keenam, Clippers ke Final Wilayah Barat NBA
Pemain Los Angeles Clippers Paul George melemparkan bola di tengah hadangan pemain Utah Jazz Joe Ingles dalam paruh pertama gim keenam semifinal Wilayah Barat di Staples Center, Los Angeles, California, 18 Juni 2021. (Getty Images via AFP/KEVORK DJANSEZIAN)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Terance Mann mencetak skor tertinggi selama karirnya dengan 39 poin ketika Los Angeles Clippers balik menghantam tuan rumah Utah Jazz dengan kemenangan 131-119 untuk mengakhiri semifinal Wilayah Barat dengan kedudukan 4-2, Jumat (18/6/2021) malam waktu setempat, sehingga untuk pertama kali dalam sejarah klub itu masuk final wilayah.

Clippers yang merupakan unggulan keempat dan sempat tertinggal 25 poin pada kuarter ketiga, akan menghadapi unggulan kedua Phoenix Suns dalam memperebutkan satu tempat ke Final NBA. Gim pertama final wilayah ini akan digelar Minggu malam waktu AS di Phoenix, Arizona.

Los Angeles tertinggal dua gim pertama sebelum menutup seri ini dengan berturut-turut memenangkan empat gim berikutnya, sehingga masuk final wilayah. Clippers berhasil melakukan itu sekalipun dalam dua gim terakhir bermain tanpa forward Kawhi Leonard yang terkilir lutut kanannya.

Mann memasukkan 15 dari 21 lemparannya, termasuk 7 dari 10 lemparan tiga angka. Dia tak pernah mencetak skor lebih dari 25 poin selama musim reguler dan catatan poin terbanyak selama karirnya sebelum ini adalah 13 poin.

Baca Juga: Cedera Pergelangan Kaki, Kyrie Irving Absen Bela Nets di Game Ketujuh

Paul George mengemas 28 poin untuk Los Angeles, sedangkan Reggie Jackson membukukan 27 poin dan 10 assist. Nicolas Batum menyumbangkan 16 poin setelah memasukkan 6 dari 9 lemparannya dan Patrick Beverley mempersembahkan 12 poin.

Donovan Mitchell membuat 39 poin yang ditambah dengan sembilan assist dan sembilan rebound untuk Jazz. Sekalipun tampil dengan pergelangan kaki kanan terkilir, dia berhasil pada 12 dari 27 lemparan, termasuk 9 dari 15 lemparan tiga angka.

Pemain Utah Jazz Royce O'Neal mencatat 21 poin dan 10 rebound, sedangkan Jordan Clarkson juga membuat 21 poin. Bojan Bogdanovic mencetak 14 poin, dan Rudy Gobert memasukkan 12 poin.

Jazz memimpin 94-91 saat memasuki kuarter keempat. Clippers tertinggal 22 poin pada paruh pertama namun bangkit dengan unggul 41-22 pada kuarter ketiga.

Mann mencetak 20 poin pada kuarter ketiga yang memacu Clippers bangkit. Dia memiliki rata-rata tujuh poin per pertandingan selama musim reguler keduanya di Florida State dari mana Clippers mendraft dia dalam nomor 48 pada 2019.

Baca Juga: Play-off NBA: Sixers Paksa Hawks Mainkan Gim Ketujuh

Utah memimpin 72-50 pada paruh pertama setelah Bogdanovic menceploskan lemparan tiga angka pada 29,9 detik terakhir.

Mitchell memasukkan sebuah lemparan tiga angka untuk memperlebar keunggulan Utah menjadi 25 poin pada penguasaan bola pertama paruh kedua. George membalas dengan dunk kurang dari 30 detik kemudian untuk mengawali bangkitnya Clippers dengan melesat 11 banding 0, demikian laporan Reuters seperti dimuat Antara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI