Kalah di Simulasi Olimpiade Tokyo, Hendra/Ahsan Masih Cari Strategi

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 17 Juni 2021 | 10:03 WIB
Kalah di Simulasi Olimpiade Tokyo, Hendra/Ahsan Masih Cari Strategi
Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan lolos ke semifinal BWF World Tour Finals setelah menaklukkan unggulan kedua asal Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik dengan skor 18-21, 21-17, 21-11 pada laga penyisihan terakhir Grup B yang digelar di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Jumat (29/1/2021). (ANTARA/Badmintonphoto/BWF/Erika Sawauchi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan secara mengejutkan kalah dari Muhammad Rian Ardianto/Moh. Reza Pahlevi Isfahani dalam ajang simulasi Olimpiade Tokyo, Rabu (16/6/2021).

Dalam pertandingan di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, The Daddies kalah rubber game dari junior mereka dengan skor 23-21, 13-21, 16-21.

"Kami belum menemukan pola permainan yang kami mau. Masih banyak menunggu bola dan mainnya masih panjang-panjang," tutur Hendra dikutip Antara dari keterangan resmi PBSI, Kamis (17/6/2021).

Walau kalah, Hendra/Ahsan merasa punya keuntungan dengan menjalani laga simulasi tersebut.

Baca Juga: Top 5 Sport: Legenda Bulutangkis Markis Kido Tutup Usia

"Bagi kami, pertandingan ini sangat bagus. Jadi kami bisa mengevaluasi kekurangan-kekurangan yang masih ada. Di sisa dua setengah minggu sebelum berangkat, akan kami perbaiki semua kekurangan itu," Hendra menuturkan.

"Tidak ada pertandingan (sebelumnya) memang membuat kami belum menemukan irama permainan lagi. Dari sini kami bisa belajar untuk lebih siap lagi ke depan," imbuh Ahsan.

Hendra/Ahsan merupakan satu dari dua pasangan ganda putra Merah Putih yang akan tampil di Olimpiade Tokyo. Satu lainnya adalah Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.

Olimpiade Tokyo direncanakan berlangsung pada 23 Juli hingga 8 Agustus 2021, setelah sebelumnya sempat ditunda setahun akibat pandemi Covid-19.

Tim bulutangkis Indonesia proyeksi Olimpiade akan berangkat ke Jepang pada 8 Juli mendatang. Mereka akan menggelar pemusatan latihan di Kumamoto sebelum berangkat ke Tokyo.

Baca Juga: Mendiang Markis Kido akan Dimakamkan di Kebon Nanas

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI