Ketum Perpani: Menpora Amali Bawa Banyak Perubahan di Bidang Olahraga

Senin, 14 Juni 2021 | 20:31 WIB
Ketum Perpani: Menpora Amali Bawa Banyak Perubahan di Bidang Olahraga
Ketua Umum Perpani, Illiza Sa'aduddin Djamal. (Dok: Kemenpora)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Persatuan Panahan Seluruh Indonesia (Perpani), Illiza Sa'aduddin Djamal mengapresiasi Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Zainudin Amali atas dukungannya terhadap cabang olahraga panahan, sehingga para atlet nasional panahan bisa diberangkatkan menuju Kejuaraan Dunia Panahan 2021 atau Hyundai Archery World Cup 2021 di Paris, Prancis. 

Pernyataan ini disampaikan Illiza Sa'aduddin Djamal saat acara pelepasan atlet nasional Kejuaraan dunia di stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, Senin (14/6/3032). 

Illiza Sa'aduddin Djamal menilai, Amali sangat komunikatif, sehingga sebagai pimpinan cabang olahraga dirinya dengan bisa berkomunikasi dengan menteri. 

"Hari ini, bisa bersama kita di tengah kesibukannya terimakasih Pak Menteri. Pak Menteri kami rasa sangat komunikatif, sangat baik. Padahal, kita bicara pak menteri bisa gak hadir (pelepasan atlet), langsung bisa. Alhamdulillah, tepuk tangan buat Pak Menteri kita," ujar Illiza. 

Sebagai anggota Komisi X DPR, Illiza juga memuji kinerja Amali, yang dinilai telah banyak membawa perubahan khususnya di bidang olahraga di Indonesia. 

"Saya sebagai anggota Komisi X, banyak sekali perubahan-perubahan di tangan bapak menteri kita, Pak Zainudin Amali. Insya Allah, kita doakan beliau terus bisa merubah wajah Indonesia dengan prestasi- prestasi terbaik dari dunia olahraga di Indonesia," harapnya. 

Pada kesempatan ini, Illiza melaporkan bahwa ada enam atlet  diberangkatkan ke Kejuraaan Dunia Panahan di Paris, Prancis. Mereka telah mengikuti Pelatihan Nasional (Pelatnas) di stadion Gelora Bung Karno sejak 7 April 2021 lalu. Tidak hanya atlet panahan yang ke Paris, namun ada belasan atlet lainnya yang juga mengikuti Pelatnas di lokasi ini.

Para atlet dilatih langsung oleh para pelatih pelatih fisik, teknis, dokter, psikolog dan admin. 

"Jadi semua ini, semua bersiap-siap untuk bagaimana kita bisa meraih prestasi di Olimpiade Tokyo nantinya," ujar Illiza. 

Baca Juga: Ini Harapan Kemenpora dalam Pelatihan Tenaga Keolahragaan yang Dilakukan di Pekanbaru

Setelah memantau proses latihan para atlet di Pelatnas, Illiza mengaku optimistis tim yang berangkat ke Paris bisa meraih poin untuk mendapatkan tiket menuju Olimpiade Tokyo 2021. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI