Spurs meraup 17 poin berturut-turut pada kuarter kedua untuk memimpin 41-39 berkat dunk Johnson dengan sisa waktu 7:05 di paruh pertama. Grizzlies berbalik memimpin 56-49 sebelum turun minum berkat 16 poin dan 15 rebound dari Valanciunas.
Kedua tim sama-sama melakukan tembakan yang buruk saat masing-masing mencetak 16 poin pada kuarter ketiga. Namun Grizzlies unggul 72-65 sebelum memasuki kuarter terakhir.
[Antara]