Duduk di Peringkat 3 Klasemen, Johann Zarco: Saya Siap Berebut Gelar

Cesar Uji Tawakal Suara.Com
Selasa, 18 Mei 2021 | 14:15 WIB
Duduk di Peringkat 3 Klasemen, Johann Zarco: Saya Siap Berebut Gelar
Pebalap tim Pramac Racing Johann Zarco (kanan), pebalap Aprilia Aleix Espargaro, dan pebalap tim Suzuki Ecstar Alex Rins menjalani sesi latihan bebas pertama Grand Prix Prancis, Sirkuit Bugatti, Le Mans. (14/5/2021) (ANTARA/AFP/Jean-Francois Monier)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Johann Zarco akhirnya merasa sudah punya cukup bekal pengalaman mengendarai motor Ducati, semenjak debutnya bersama pabrikan Italia tersebut sejak musim lalu.

Pembalap yang sempat dibuang dari tim KTM ini mengaku sudah siap bertarung memperebutkan gelar.

Dilansir dari Crash, Zarco mengatakan bahwa kini ia sudah merasa mampu menguasai performa liar dari kuda besi racikan Ducati.

“Saya pikir saya memiliki cukup pengalaman, namun mungkin masih ada beberapa hal yang hilang yang bisa membuat saya benar-benar nyaman di Ducati," ucapnya.

Baca Juga: Top 5 Sport: Gagal Raih Podium di MotoGP Prancis, Rossi Malah Semringah

"Tapi motornya sudah siap, tim sudah siap dan saya akan mengatakan bahwa saya bisa siap. Yang kami perlukan hanyalah kemampuan untuk selalu mengendalikan Ducati," lanjutnya.

Johann Zarco (Instagram)
Johann Zarco (Instagram)

"Jika ini datang cukup cepat selama musim, saya memiliki peluang besar untuk merebut gelar."

Saat ini pembalap Prancis tersebut duduk di urutan 3 klasemen dengan koleksi 68 poin.

Selama kompetisi tahun 2021, Zarco sudah meraih tiga podium, walau belum berhasil sama sekali untuk finis terdepan.

Ia terpaut 11 poin dari runner-up, Francesco Bagnaia dan 12 poin dari Fabio Quartararo.

Baca Juga: Lima Seri Berjalan, Valentino Rossi Jagokan Rider Ini Juara MotoGP 2021

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI