Hasil NBA: Giannis Antetokounmpo Dominan Bawa Bucks Tundukkan 76ers

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 23 April 2021 | 12:21 WIB
Hasil NBA: Giannis Antetokounmpo Dominan Bawa Bucks Tundukkan 76ers
Ilustrasi ring NBA. [RONALD MARTINEZ / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Giannis Antetokounmpo tampil gemilang dengan mengumpulkan 27 poin, 16 rebound dan enam assist untuk membawa tuan rumah Milwaukee Bucks menundukkan Philadelphia 76ers 124-117 pada Jumat (23/4/2021) WIB.

Khris Middleton menambah 24 poin, Bobby Portis menyumbang 23 dan Brook Lopez 16 untuk Bucks, yang menghentikan dua kekalahan berturut-turut.

Jrue Holiday memperoleh 12 poin dan 11 assist bagi Bucks (36-22).

Bucks, yang membuat 20 tembakan tripoin dalam 40 upaya, akan menjamu Sixers lagi pada Sabtu.

Baca Juga: Hasil NBA: Comeback dari Cedera, Antetokounmpo Bantu Bucks Tekuk Hawks

Pemain Philadelphia Ben Simmons (sakit) tidak bertandang ke Milwaukee, absen untuk ketiga kalinya berturut-turut. Pemain cadangan Furkan Korkmaz juga menepi setelah cedera pergelangan kakinya saat melawan Phoenix Suns, Rabu.

Joel Embiid memimpin Sixers (39-20) dengan 24 poin. Shake Milton menambah 20 dan Tobias Harris menyumbang 18 dalam pertandingan pertamanya setelah absen pada tiga laga sebelumnya karena nyeri lutut. Seth Curry, Tyrese Maxey dan Mike Scott masing-masing menghasilkan 11.

Sixers telah kalah tiga pertandingan beruntun.

Bucks berhasil menyarangkan 10 tembakan pertama mereka dalam pertandingan tersebut, melesat hingga unggul 20 poin dan memimpin 77-60 saat jeda pertandingan. Milwaukee menyarangkan 13 dari 21 upaya tripoinnya pada paruh pertama dan dipimpin oleh Middleton dengan 21 poin melalui 9 dari 11 tembakan. Embiid memimpin Sixers dengan 17 saat jeda.

Sixers mendekat hingga kedudukan 81-70 setelah Embiid menghasilkan 1 dari 2 lemparan bebas saat waktu tersisa 9 menit 19 detik pada kuarter ketiga.

Baca Juga: Hasil NBA: Joel Embiid Prakarsai Kemenangan 76ers atas Mavericks

Milwaukee merespons dengan lima poin berikutnya untuk dengan cepat memperpanjang keunggulan mereka kembali ke 16 poin.

Philadelphia memangkas defisit hingga kedudukan 94-85 menjelang akhir kuarter ketiga, namun Bucks mengakhirinya dengan kuat dan unggul 108-87 pada akhir kuarter tersebut. Portis mencetak sembilan poin terakhir Milwaukee melalui tiga lemparan tripoin untuk membantu timnya memimpin 21-poin.

Milton melakukan jumper dan Maxey membuat layup sulit bagi Sixers untuk membuka kuarter keempat.

Namun dengan Embiid berada di bangku pemain, Bucks masih memimpin 122-107 saat waktu bermain tersisa lima menit 01 detik pada kuarter keempat.

Sixers kesulitan dengan ritme menyerang mereka selama beberapa menit berikutnya namun berhasil mendekat dengan pautan 122-110 ketika Maxey mengkonversi satu three-point play saat waktu tinggal dua menit 44 detik.

Perolehan 14-1 poin menutup Sixers hingga posisi angka 123-117 pada detik-detik terakhir, demikian laporan Reuters seperti dimuat Antara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI