Suara.com - Petinju kenamaan Filipina, Manny Pacquiao resmi menjadi karakter dalam game Mobile Legends: Bang Bang. Karakternya akan menjadi skin untuk hero bernama Paquito.
Timnas basket Indonesia diharapkan bisa mendapat tambahan pemain naturalisasi agar memperbesar peluang lolos ke Piala Dunia atau FIBA World Cup 2023 mendatang.
Berita di atas adalah dua dari lima berita di kanal sport yang mendapat perhatian dan paling banyak dibaca sepanjang pekan ini.
Berikut kami rangkum top 5 berita olahraga di kanal sport Suara.com sepekan ini :
Baca Juga: Fabio Quartararo Klaim Pole MotoGP Portugal, Marquez Start dari Baris Kedua
1. Jadi Karakter Mobile Legends, Pukulan Manny Pacquiao Bisa Keluarkan Listrik
Petinju kenamaan Filipina, Manny Pacquiao resmi menjadi karakter dalam game Mobile Legends: Bang Bang. Karakternya akan menjadi skin untuk hero bernama Paquito.
Moonton selaku creator sekaligus developer game Mobile Legends bekerjasama dengan sang petinju demi menghadirkan sosok Manny Pacquiao ke dalam game.
2. Demi Lolos ke Piala Dunia, Timnas Indonesia akan Tambah Pemain Naturalisasi
Baca Juga: Top 5 Sport: Absen Sembilan Bulan, Kegarangan Marc Marquez Tidak Hilang
Timnas basket Indonesia diharapkan bisa mendapat tambahan pemain naturalisasi agar memperbesar peluang lolos ke Piala Dunia atau FIBA World Cup 2023 mendatang.
Hal itu disampaikan Wakil Ketua PP Perbasi Francis Wanandi saat menghadiri acara peluncuran logo FIBA Asia Cup 2021 di Jakarta, Selasa (13/4/2021).
3. Jadwal MotoGP Portugal 2021: Latihan Bebas, Kualifikasi, hingga Balapan
Setelah menggelar dua seri pembuka di Qatar, tepatnya Sirkuit Internasional Losail, MotoGP 2021 akan menggelar seri ketiga yakni MotoGP Portugal.
MotoGP Portugal 2021 dijadwalkan berlangsung pada Minggu (18/4/2021) pukul 19.00 WIB.
4. Jelang Comeback, Ini Target Marc Marquez di MotoGP Portugal 2021
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez mendapatakan lampu hijau untuk mengaspal di MotoGP Portugal 2021 setelah dinyatakan lulus tes medis, Kamis (15/4/2021).
Juara dunia delapan kali itu langsung mengungkapkan target utamanya jelang balapan di sirkuit Portimao pada Minggu (18/4/2021) tersebut.
5. Richard: PBSI Tak Asing dengan Metode Main Rangkap
Pelatih sektor ganda campuran Indonesia, Richard Mainaky mengungkapkan bahwa PBSI sejatinya tidak asing dengan metode main rangkap untuk para atletnya.
Sebelum ganda campuran diakui sebagai sektor tetap layaknya tunggal putra, tunggal putri, serta ganda putra dan putri, para pemain Indonesia disebut Richard kerap main rangkap.