Raih Podium Di Doha, Fabio Quartararo Ingin Ulang Kembali Di Portugal

Jum'at, 16 April 2021 | 15:28 WIB
Raih Podium Di Doha, Fabio Quartararo Ingin Ulang Kembali Di Portugal
Rider Monster Energy Yamaha MotoGP Fabio Quartararo merayakan kemenangannya di MotoGP Doha di Losail International Circuit. KARIM JAAFAR / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Fabio Quartararo akhirnya meraih kemenangan di seri kedua MotoGP 2021. Ia berhasil sabet podium pertama di MotoGP Doha.

Hal ini pun membuat dirinya bangga atas kemenangan tersebut. Bahkan kemenangan ini menjadi modal awal untuk melanjutkan tren positif di seri selanjutnya, MotoGP Portugal.

"Memenangi balapan kedua di Doha rasanya fantastis," kata Quartararo dikutip dari GPOne.

"Sekarang sudah meraih kemenangan pertama dengan tim pabrikan, aku merasa sebuah beban sudah terangkat dari pundakku," cetus Quartararo.

Baca Juga: Bukan Motor Balap, Marc Marquez Terciduk Naik Saudara Honda BeAT di Jalanan

Pembalap Yamaha MotoGP tersebut terasa sedikit ringan menjelang bergulirnya MotoGP Portugal 2021.

Fabio Quartararo saat jalani tes pramusim MotoGP 2021 (twitter)
Fabio Quartararo saat jalani tes pramusim MotoGP 2021 (twitter)

"Setelah kemenangan pertama itu, aku merasa seperti aku bisa fokus lebih baik," sambung pembalap berjuluk El Diablo.

Lalu, Quartararo menyebut Sirkuit Portimao berbeda dengan sirkuit MotoGP yang lain.

"Pada tahun lalu, aku menjalani balapan yang sulit di Sirkuit Portimao. Sirkuit ini berbeda dari seluruh lintasan yang lain, tapi itu juga yang membuatnya menarik," terangnya.

"Aku sangat penasaran mengetahui apakah di akhir pekan ini kami bisa sekencang di Qatar," pungkas Quartararo.

Baca Juga: Jelang MotoGP Portugal 2021, Franco Morbidelli Berkaca dari Musim Lalu

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI