Menpora Harap PP PBSI 2020-2024 Terus Berprestasi di Event Internasional

Jum'at, 09 April 2021 | 19:23 WIB
Menpora Harap PP PBSI 2020-2024 Terus Berprestasi di Event Internasional
Menpora, Zainudin Amali. (Dok : Kemenpora)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dari Grand Desain itu, Kemenpora menempatkan 14 cabor unggulan. Peringkat pertama dari 14 cabor unggulan itu adalah cabor bulutangkis. Bulutangkis dinilai konsisten dalam mengikuti ajang olahraga seperti olimpiade dan multieven lain yang memberikan medali.

Ketum PP PBSI, Agung Firman Sampurna sampaikan kemajuan bulutangkis tidak bisa bergantung pada PBSI semata tetapi tentunya membutuhkan dukungan banyak pihak. Mulai dari atlet, pelatih, tenaga medis, sport sciencetist, logistik dan koorporasi.

"Di masa kami, kami mengembangkan visi terwujudnya tata kelola terbaik yang mendukung pelatihan kompetisi, meningkatkan minat dan memberikan kesempatan tampilnya bakat-bakat baru secara berkesinambungan menghasilkan atlet berprestasi serta membangun kolaborasi menciptakan sport industrial entertainment," ujarnya. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI