Dimainkan dalam Duel Irene vs GothamChess, Apa Itu Catur 960?

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 01 April 2021 | 14:49 WIB
Dimainkan dalam Duel Irene vs GothamChess, Apa Itu Catur 960?
Ilustrasi catur. [Eduardo Munoz Alvarez / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Duel catur Irene Sukandar vs GothamChess alias Levy Rozman menggunakan format catur 960 atau Fischer Random. Lalu apa sebenarnya varian catur tersebut?

Duel Irene vs GothamChess disiarkan langsung akun kedua pecatur bergelar Internasional Master (IM) tersebut lewat platform streaming Twitch, Rabu (31/3/2021) malam WIB.

Sayangnya, tak ada pemenang dalam duel Irine vs GothamChess yang selain menggunakan variasi catur 960 juga menerapkan format blitz chess atau catur kilat dengan batas waktu 3 menit.

Baik Irene dan Levy Rozman sama-sama mengantongi dua kemenangan hingga skor akhir imbang 2-2. Kedua pecatur meraih kemenangan saat mengendalikan bidak putih.

Bagi penonton yang menyaksikan duel tersebut, mungkin akan bertanya-tanya mengapa susunan bidak catur yang dimainkan Irene dan GothamChess terlihat berbeda.

Dari awal permainan, Irene dan Levy sama-sama mendapati susunan bidak catur yang teracak. Lalu sebenarnya apa varian catur 960 itu?

Women Grandmaster (WGM) Irene Sukandar. [Instagram@irene_sukandar]
Women Grandmaster (WGM) Irene Sukandar. [Instagram@irene_sukandar]

Menyadur Chess.com, Kamis (1/4/2021), catur 960 adalah varian yang ditemukan oleh mendiang juara dunia Bobby Fischer. Aturan mainnya sama dengan catur standar, tetapi bidak-bidak catur disusun secara acak.

Tujuan dari dibuatnya catur 960 atau Fischer Random ini adalah demi mengurangi dampak dari penggunaan teori pembukaan yang dirasa begitu text book atau hafalan.

Meski dimainkan dengan bidak yang tersusun acak, permainan tetap akan berakhir dengan cara tradisional yakni skakmat, jalan buntu, dan batas waktu.

Baca Juga: Dibenci Deddy Corbuzier, Denny Siregar: Dia Terlalu Kekar

Selain itu, penempatan bidak-bidak catur juga tak asal diacak begitu saja. Ada ketentuan tersendiri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI