Franco Morbidelli: Saya Tidak Ada di Daftar Teratas Yamaha

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 29 Maret 2021 | 23:14 WIB
Franco Morbidelli: Saya Tidak Ada di Daftar Teratas Yamaha
Rider Petronas Yamaha SRT Franco Morbidelli melaju saat sesi kualifikasi MotoGP Catalunya. LLUIS GENE / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Franco Morbidelli dibuat kesal dengan masalah teknis yang ia dapati ketika mengawali balapan seri pembuka MotoGP di Qatar, Minggu (28/3/2021), dan mengungkapkan bahwa dirinya masih belum menjadi prioritas bagi Yamaha sejauh ini.

Start yang mengecewakan membuat runner-up MotoGP 2020 itu finis P18 di balapan perdana musim ini.

Diduga masalah pada holeshot device, alat yang digunakan untuk membantu motor melaju ketika start, menjadi penyebab sang pebalap Petronas Yamaha SRT itu langsung mendapati posisinya melorot di luar zona poin di lap pembuka.

"Saya tahu saya tidak berada di daftar teratas Yamaha saat ini," kata sang pebalap Italia seperti dikutip Antara dari laman resmi MotoGP, Senin (29/3/2021).

Baca Juga: Pramusim Bukan Lelucon, Aleix Espargaro Kagum dengan Performa Aprilia

Pebalap tim Petronas Yamaha SRT Franco Morbidelli bersiap-siap jelang start Grand Prix Qatar di Sirkuit Internasional Losail. (28/3/2021) (HO via Petronas SRT)
Pebalap tim Petronas Yamaha SRT Franco Morbidelli bersiap-siap jelang start Grand Prix Qatar di Sirkuit Internasional Losail. (28/3/2021) (HO via Petronas SRT)

Morbidelli kalah telak dari tiga pebalap Yamaha lainnya, Maverick Vinales dan Fabio Quartararo dari tim Monster Energy Yamaha, dan tandemnya di tim satelit Valentino Rossi.

Morbidelli merupakan satu dari tiga pebalap di grid MotoGP musim ini yang tidak dibekali motor spesifikasi 2021, dua pebalap lainnya adalah duet rookie tim Esponsorama Racing: Enea Bastianini dan Luca Marini.

Padahal, pada 2020 Morbidelli mampu mengeluarkan potensi mesin yang sudah berusia 12 bulan untuk finis 13 poin dari gelar juara dunia musim itu, yang diklaim oleh Joan Mir dari tim Suzuki Ecstar.

Kini, ketika hampir semua pebalap menggunakan mesin 2021, Morbidelli masih dibekali mesin Yamaha yang berusia dua tahun lebih tua.

Cibiran Morbidelli terhadap Yamaha setelah balapan berlanjut saat dia mempertanyakan betapa repotnya pabrikan Iwata itu saat dia mengalami masalah selama balapan.

Baca Juga: Terlempar dari 10 Besar, Valentino Rossi: Saya Terlalu Boros Ban

"Saya tidak tahu secepat apa mereka akan menangani masalah ini, tapi saya harap mereka akan menanggapinya dengan keseriusan."

Morbidelli tak akan diberi motor 2021 sepanjang sisa musim karena regulasi melarang pebalap mendapat pemutakhiran di tengah musim.

Mantan juara dunia Moto2 itu akan tetap menggunakan Yamaha M1 Spek-A, paket yang berbeda dari mesin 'spesifikasi pabrikan' yang dipakai Vinales memenangi GP Qatar akhir pekan lalu, dan yang dikendarai oleh Quartararo dan Rossi.

Balap MotoGP akan kembali digelar di Qatar akhir pekan ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI