Suara.com - Valentino Rossi akhirnya kembali balapan setelah libur usai musim MotoGP 2020 berakhir. Di musim MotoGP 2021 ini, ia tidak lagi membalap bersama tim pabrikan Yamaha.
The Doctor menjalani debut bersama tim Petronas Yamaha SRT di ajang tes pramusim MotoGP Qatar 2021.
Balapan perdana ini ternyata tak membuat puas pembalap bernomor 46. Ia menyebut kalau sepanjang tes pramusim berlangsung terasa kesulitan.
"Tentu posisinya tidak fantastis dan lap time yang aku peroleh juga tidak fantastis. Aku tidak merasakan kenyamanan dengan motorku," kata Rossi dilansir dari Crash.net.
Baca Juga: Top Sport Sepekan: Diperkenalkan Petronas Yamaha, Ini Tampilan Baru Rossi
"Pada akhir hari, sayang sekali aku malah mendapat masalah dengan motornya dan tidak bisa melakukan time attack," jelasnya.
Dalam tes pramusin hari pertama, ia menempati posisi ke-14. Sedangkan di hari kedua ia menempati posisi ke-20.
Ia seharusnya bisa memperbaiki lap time di akhir karena sudah merasakan feeling bagus dan setting yang lebih baik.
Pembalap bernomor 46 ini mengalami masalah pada grip ban. Hal ini juga dialami oleh Maverick Vinales.
"Kami menderita terutama soal akselerasi, karena grip belakangnya juga kurang," ujar Rossi.
Baca Juga: Balapan Belum Mulai, Fabio Quartararo Malah Bongkar Kelemahan Motor Yamaha
"Kami mencoba memakai motor dengan setting yang kami coba selama 2 hari ini, tapi pada 2 hari selanjutnya pada tes terakhir, kami akan mengecek data dan mencoba siap untuk lebih kompetitif pada tes selanjutnya," tegas pembalap Italia tersebut.