Australian Open Lanjut Tanpa Penonton Setelah Melbourne Lockdown

Rully Fauzi Suara.Com
Jum'at, 12 Februari 2021 | 13:11 WIB
Australian Open Lanjut Tanpa Penonton Setelah Melbourne Lockdown
Bendera dengan logo Australian Open. [Paul Crock / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Turnamen tenis Grand Slam Australian Open akan dilanjutkan tanpa penonton selama lima hari ke depan, demikian pihak penyelenggara mengonformasi, setelah Negara Bagian Victoria termasuk Kota Melbourne yang menjadi venue turnamen memberlakukan lockdown per hari ini untuk menekan pandemi COVID-19.

"Australian Open sesi hari ini dan malam ini akan dilanjutkan sesuai rencana dengan protokol aman COVID," kata penyelenggara dalam pernyataannya yang dikutip Reuters, Jumat (12/2/2021).

"Kami memberitahu pemegang tiket, pemain dan staf bahwa tidak akan ada penonton yang berada di Australian Open selama lima hari."

Sebelumnya Perdana Menteri Daniel Andrews dari Negara Bagian Victoria, yang di dalamnya termasuk Melbourne, mengatakan lockdown diperlukan untuk menghentikan wabah virus COVID-19 asal Inggris Raya 'yang sangat menular', yang bocor dari hotel karantina di bandara kota tersebut.

Baca Juga: Di Tengah Gelaran Australian Open, Melbourne Lockdown 5 Hari

Reuters menyebutkan lockdown tersebut akan berlangsung hingga Rabu pekan depan setelah klaster terkait hotel karantina di Melbourne mencapai 13 kasus.

"Karena ini sangat menular dan bergerak sangat cepat, kita perlu memutus rangkaiannya," kata Andrews kepada wartawan di Melbourne seperti dikutip Reuters.

Warga harus tinggal di rumah, kecuali untuk pekerjaan penting, perawatan kesehatan, belanja bahan makanan atau olahraga, dan masker harus dikenakan di mana saja, kata Andrews.

[Antara]

Baca Juga: Menepi Sebulan dan DIpastikan Absen Lawan Barcelona, Neymar Curhat di IG

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI