Keren! Ducati Luncurkan Motor Baru untuk MotoGP 2021

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 10 Februari 2021 | 06:33 WIB
Keren! Ducati Luncurkan Motor Baru untuk MotoGP 2021
Dua pebalap tim pabrikan Ducati, Jack Miller (kanan) dan Francesco Bagnaia berpose dengan motor Desmosedici GP21. [Dok. Twitter@ducaticorse]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim pabrikan Ducati resmi meluncurkan motor baru untuk gelaran MotoGP 2021. Peluncuran itu berlangsung di Bologna, Italia pada Selasa (9/2/2021), dan disiarkan langsung lewat laman resmi Ducati.

Motor Desmosedici GP21 keluaran terbaru itu diperkenalkan langsung oleh CEO Ducati Motor Holding Claudio Domenicali. Ciri khas tampilan motor ini masih sama, yakni dibalut livery warna merah mencolok.

Acara peluncuran motor Desmosedici terbaru ini juga jadi perkenalan resmi dua pebalap anyar tim pabrikan asal Borgo Panigale ini, yakni Jack Miller dan Francesco Bagnaia.

Sebelum dipromosikan, Miler dan Bagnaia adalah dua pebalap satelit Ducati yakni Pramac Racing. Keduanya menggantikan posisi Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci yang habis kontrak musim lalu.

Baca Juga: Jadi Pembalap Ducati, Jack Miller Kenang Sosok Casey Stoner

Pebalap tim pabrikan Ducati, Francesco Bagnaia berpose dengan motor Desmosedici GP21. [Dok. Twitter@ducaticorse]
Pebalap tim pabrikan Ducati, Francesco Bagnaia berpose dengan motor Desmosedici GP21. [Dok. Twitter@ducaticorse]

Dalam acara peluncuran, Ducati mengumumkan kembali menggandeng perusahaan teknologi Lenovo, kali ini sebagai sponsor titel, setelah mengantongi kontrak baru berdurasi tiga tahun.

"Kami memiliki awal yang kuat setelah memenangi titel juara dunia konstruktor tahun lalu, di tengah kompleksitas yang telah memaksa kita mengatasi rintangan dan situasi yang belum pernah kita alami sebelumnya," kata Domenicali seperti dikutip Antara dari laman resmi tim.

"Pada 2021, banyak hal baru, mulai dengan para pebalap: Jack Miller dan Pecco Bagnaia. Mereka adalah para pebalap muda di tim ofisial kami setelah menimba pengalaman dengan tim Pramac Racing."

"Tahun ini Lenovo, yang telah menemani kami sejak 2018, menjadi mitra titel dari Ducati Lenovo Team," tambahnya.

Di tengah situasi pandemi COVID-19, musim MotoGP 2021 sejauh ini telah mengonfirmasi 19 Grand Prix di kalender provisional mereka.

Baca Juga: Top 5 Sport: Pulang dari Thailand, Atlet Sampaikan Hal Ini ke Ketum PBSI

Musim baru akan dimulai pada 5 Maret dengan sesi tes bagi pebalap rookie dan test rider di Qatar.

Dan pada 6-7 Maret, Miller dan Bagnaia akan mendapat kesempatan mengendarai motor baru mereka di Sirkuit Losail untuk tes pramusim selama dua hari, diikuti tes selanjutnya selama tiga hari, juga di Doha, dari 10-12 Maret.

Pebalap tim pabrikan Ducati, Jack Miller berpose dengan motor Desmosedici GP21. [Dok. Twitter@ducaticorse]
Pebalap tim pabrikan Ducati, Jack Miller berpose dengan motor Desmosedici GP21. [Dok. Twitter@ducaticorse]

Sirkuit Losail juga akan menjadi tuan rumah dua seri pembuka pada 28 Maret dan 4 April.

"Emosi yang saya rasakan ketika melihat Desmosedici merah saya dan memakai seragam baru saya untuk pertama kalinya sangat luar biasa," kata Miller.

"Saya masih tidak percaya saya akan menjadi bagian dari tim ofisial Ducati tahun ini. Perjalanan yang sangat jauh untuk bisa sampai di sini."

"Saya menantikan petualangan baru ini dan akan mencoba mendapatkan sejumlah hasil bagus musim ini," kata sang pebalap Australia.

Ini juga akan menjadi kali pertama bagi Bagnaia mengenakan seragam tim pabrikan.

"Menjadi bagian dari tim ofisial Ducati adalah impian saya. Saya akan mencoba yang terbaik agar tidak mengecewakan ekspektasi saya. Saya yakin saya memiliki apa yang saya butuhkan untuk kompetitif sejak awal dan memasang target tinggi."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI