Suara.com - Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan tersingkir di semifinal Toyota Thailand Open, Sabtu (23/1/2021). Hasil itu membuat Indonesia tanpa wakil di babak final.
Dalam pertandingan di Impact Arena, Bangkok, Hendra/Ahsan kalah dari wakil China Taipei, Lee Yang/Wang Chi-Lin, dengan skor 21-14, 20-22, 12-21.
Hendra/Ahsan tampil begitu nyaman di game pertama. Mereka hampir selalu unggul dan menguasai jalannya pertandingan hingga menang 21-14.
Namun di game kedua, penampilan jawara All England 2019 itu menurun. Hendra/Ahsan sempat tertinggal jauh, 10-17, sebelum akhirnya kalah 20-22.
Baca Juga: Jadwal Semifinal Toyota Thailand Open: Dua Wakil RI Berjuang ke Final
Di game penentuan, Hendra/Ahsan sempat unggul 8-6, tetapi Lee/Wang mampu membalikan keadaan dengan mencetak enam poin beruntun. Di momen itu, wakil Indonesia tak lagi mampu mengejar dan kalah.
Ini menjadi kekalahan ketiga The Daddies --julukan Hendra/Ahsan-- dalam 10 pertemuan terakhir dengan Lee/Yang, sekaligus memutus rentetan kemenangan mereka atas wakil China Taipei itu di tiga laga sebelumnya.
Hasil ini juga memastikan Indonesia tak memiliki wakil di laga final. Di pertandingan lain, Greysia Polii/Apriyani Rahayu juga gagal ke final usai kalah dari wakil Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung Chan.