Suara.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan akan menghadapi wakil China Taipei, Lee Yang/Wang Chi Lin, dalam laga semifinal Toyota Thailand Open, Sabtu (23/1/2021).
Pasangan berjuluk The Daddies itu mengaku sudah melakukan analisis dan telah menyiapkan antisipasi apabila lawan bermain dengan ciri khasnya yakni bermain bertahan.
"Kami antisipasi mereka pasti mau main defend. Jadi kami harus sabar menyerangnya. Kami berusaha menekan dulu dari awal," kata Hendra Setiawan dalam rilis yang diterima Suara.com, Sabtu (23/1/2021).
"Mereka memang lebih banyak bermain defend, lalu balik menyerang. Jadi kami harus bisa menetralkan counter attack mereka," tambahnya.
Baca Juga: Gagal ke Semifinal Thailand Open, Hafiz/Gloria: Kami Kurang Beruntung
Ditanya soal target, pencapaian dengan masuk ke semifinal turnamen kedua di Toyota Thailand Open, Hendra menyebut hal itu sudah sesuai rencana.
Tetapi, dia dan Ahsan tak puas dengan capaian ini dan menegaskan bakal berusaha semaksimal mungkin untuk bisa meraih hasil terbaik, alias juara.
"Semifinal memang sudah sesuai target, tapi bukan berarti kami mau lepas. Kami pasti usaha maksimal untuk pertandingan semifinal," beber Hendra.
"Kami fokus ke pola permainan kami dulu, sambil melihat di lapangan besok. Kalau permainan tidak jalan, kami baru cari cara yang lain," tambahnya.
Hendra/Ahsan lolos ke semifinal Toyota Thailand Open setelah menundukkan wakil Inggris, Ben Lane/Sean Vendy dalam pertarungan rubber game dengan skor 21-14, 21-13 di Impact Arena, Bangkok, Jumat (22/1/2021).
Baca Juga: Wakil Inggris Akui Tak Mampu Keluar dari Tekanan The Daddies