Suara.com - Semua orang pasti tidak asing dengan julukan The Doctor. Yup, nama ini lekat dengan seorang pembalap MotoGP Valentino Rossi.
Pembalap bernomor 46 ini kerap sekali nongol di beberapa media dengan menyebut nama The Doctor sebagai nama gaulnya.
Lalu, bagaimana ceritanya Valentino Rossi mendapatkan julukan seperti ini?
Terdapat beberapa versi alasan kenapa The Doctor jadi nama gaulnya Valentino Rossi.
Ada yang menyebut kalau pembalap Yamaha ini ingin menjadi dokter. Ada juga yang beranggapan bahwa Rossi ingin berpikir dan bekerja seperti dokter.
"Saat dia persiapkan motornya, Rossi seperti seorang dokter," kata Gianluca Falcioni, Marketing Manager VR46 Racing, seperti dilansir dari Cyclenews.com.
![Pebalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, melakuan aksi wheelie pada hari kedua latihan bebas MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang, Jumat (1/11/2019). [AFP/Mohd Rasfan]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/02/26/72186-valentino-rossi.jpg)
Falcioni menambahkan, bahwa Rossi melakukan sesuatu seperti seorang dokter.
"Karena dia menerapkan begitu banyak aspek, dia seperti melakukan pengobatan layaknya dokter," ungkap sang manajer.
Ia pun juga berujar kalau Rossi dulunya ingin menjadi doktor di sebuah universitas.
Baca Juga: Terancam Digusur VR46, Bos Petronas Pede Bisa Bertahan dengan Yamaha
Nah, menurut anggapan Marketing Director Dainese, Fabio Muner, tidak tau pasti nama The Doctor.