Suara.com - Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja berhasil melangkah ke perempat final Toyota Thailand Open, Kamis (21/1/2021), setelah mengalahkan wakil Kanada, Joshua Hurlburt-Yu/Josephine Wu.
Bermain di Impact Arena, Bangkok, Hafiz/Gloria menghajar pasangan peringkat 30 dunia itu dalam pertarungan dua game langsung, dengan skor 21-17, 21-8.
Ini merupakan kemenangan kedua beruntun Hafiz/Gloria atas Hurlburt-Yu/Wu. Di pertemuan pertama, pasangan peringkat delapan dunia itu menekuk wakil Kanada di Denmark Open 2019.
Kemenangan ini membuat Hafiz/Gloria memperpanjang napas wakil ganda campuran Indonesia. Pasalnya, tiga pasangan lainnya sudah terhenti lebih dulu.
Baca Juga: Di bawah Tekanan Cedera, Ahsan / Hendra Ungkap Kunci Kemenangannya
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari terhenti di tangan mereka saat berjumpa di babak pertama.
Sementara Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti juga tersingkir di babak pertama usai kalah dari wakil Prancis Thom Gicquel/Delphine Delrue.
Teranyar, pasangan muda Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso harus terhenti di babak kedua. Mereka dijegal wakil Malaysia, Chan Peng Son/Goh Liu Ying.
Di babak kedua, Hafiz/Gloria masih menunggu calon lawan antara wakil Malaysia Hoo Pang Ron/Cheah Yee See atau Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis).
Baca Juga: The Daddies Tak Kesulitan Singkirkan Wakil Inggris di Toyota Thailand Open