Suara.com - Pebulutangkis spesialis ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu mengakui dirinya sudah lama tidak merasakan pertandingan kompetitif bersama sang partner, Greysia Polii.
Kendati demikian, Greysia/Apriyani nyatanya tetap tampil kompak saat memainkan babak pertama Yonex Thailand Open 2021.
Ajang BWF World Tour level Super 1000 itu merupakan turnamen kompetitif pertama Greysia/Apriyani pasca vakum kurang lebih sembilan bulan akibat pandemi Covid-19.
Di babak pertama, pasangan ganda putri peringkat delapan dunia itu sukses mengalahkan wakil Kanada, Rachel Honderich/Kristen Tsai dengan skor 21-12, 21-11.
Baca Juga: Top 5 Sport: Jadwal Pertandingan BWF Yonex Thailand Open 2021, Lengkap!
Menurut Apriyani, kunci mereka tetap tampil kompak kendati sudah lama tak merasakan atmosfer pertandingan kompetitif ada pada program latihan.
Meski tak tampil bareng, termasuk di ajang simulasi Piala Thomas dan Uber yang digelar PBSI pada April tahun lalu, keduanya tetap menjalin kerjasama dalam latihan.
"Ya saya sama kak Ge (Greysia) memang sudah lama ga bertanding bareng bahkan di Home Tournament dan Simulasi Piala Uber lalu juga ga main bareng," kata Apriyani dalam rilis PBSI, Rabu (13/1/2021).
"Tapi tidak ada masalah untuk komunikasi dan kekompakan. Toh kami juga terus latihan bareng secara intensif," tambahnya.
Meski tetap mampu tampil konsisten, Apriyani tak menampik ada sedikit kendala saat memainkan babak pertama Yonex Thailand Open 2021 ini. Mereka masih meraba-raba dalam menerapkan pola permainan yang tepat.
Baca Juga: Terungkap, Ini Alasan Fajar Alfian Warnai Rambut Jadi Biru
"Di awal game pertama kami memang masih cari pola, adaptasi dengan suasana pertandingan karna sudah lama sekali tidak merasakan tanding," kata Apriyani.
"Tapi kami udah persiapkan maksimal di luar lapangan jadi tadi sudah sangat siap," tambahnya.