
Meski pandemi Covid-19 menghantam dunia dan memaksa BWF membatalkan atau menunda mayoritas turnamen, wakil-wakil Indonesia masih sempat untuk meraih sederet prestasi.
PBSI berhasil meraih tiga gelar juara di Indonesia Masters yang berlangsung pada 14-19 Januari di Istora Senayan, Jakarta. Gelar itu diboyong Anthony Sinisuka Ginting, Greysia Polii / Apriyani Rahayu, dan Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon.
Selain BWF World Tour, Indonesia juga meraih hasil bagus di Kejuaraan Beregu Asia di Filipina. Ajang yang bergulir pada 11-16 Februari 2020 itu berhasil dijuarai Kevin Sanjaya Cs.
Tim putra Indonesia sukses mengalahkan Malaysia 3-1 berkat sumbangsih tunggal putra Anthony Ginting, ganda putra Kevin / Marcus dan pasangan dadakan Mohammad Ahsan / Fajar Alfian.
Lebih dari itu, Greysia / Apriyani kembali meraih gelar juara saat mengikuti Spain Masters 2020. Pada turnamen level Super 300 yang berlangsung di Barcelona pada 18-23 Februari 2020 itu, Greysia / Apriyani menekuk pasangan kaka beradik Bulgaria, Gabriela Stoeva / Stefani Stoeva.
Terakhir, wakil Indonesia kembali berjaya di All England 2020 yang bergulir pada 11-15 Maret di Birmingham, Inggris. Adalah pasangan ganda campuran Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti yang jadi kampiun usai menundukkan wakil Thailand, Dechapol Puavaranukroh / Sapsiree Taerattanachai.
Putar otak demi kondisi atlet
![Pasangan ganda putra Fajar Alfian/ Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan saat menghadapi Hendra Setiawan/Pramudya Kusumawardana Riyanto dalam laga keempat PBSI Home Tournament di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (25/6/2020). [Humas PBSI]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/06/25/44646-pbsi-home-tournament-25-juni-2020.jpg)
Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) memutar otak setelah BWF resmi menangguhkan kompetisi. Salah satu yang dilakukan adalah menggelar turnamen internal.
Setelah memutuskan untuk mengisiolasi atlet di Pelatnas PBSI Cipayung, induk cabang olahraga bulutangkis nasional itu menggelar turnamen internal bertajuk PBSI Home Tournament.
Baca Juga: BWF Rilis Kalender Turnamen 2021, Indonesia Gelar 2 Ajang Beruntun
Kompetisi yang berlangsung pada 24 Juni sampai 24 Juli 2020 itu memainkan lima sektor berbeda. Masing-masing sektor dipertandingkan setiap pekan dari Rabu hingga Jumat.