Fabio Quartararo: Pembalap Harus Yakin Yamaha Bakal Perbaiki Motornya

Sabtu, 26 Desember 2020 | 17:50 WIB
Fabio Quartararo: Pembalap Harus Yakin Yamaha Bakal Perbaiki Motornya
Ekspresi kegembiraan pebalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo usai memenangi MotoGP Catalunya 2020 di Barcelona, Minggu (27/9/2020) malam WIB. [LLUIS GENE / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pada MotoGP 2020, Yamaha berhasil mengoleksi kemenangan terbanyak jika dibanding dengan konstruktor lainnya.

Walaupun demikian, tak ada satupun pembalap mereka yang berhasil menjadi juara dunia. Torehan terbaik mereka hanya posisi dua klasemen yang dicetak oleh Franco Morbidelli.

Seperti pada musim-musim sebelumnya, Yamaha selalu dihantui oleh kendala teknis yang siap membuat para pembalapnya kerepotan.

Dilansir dari Motorsport, Sabtu (26/12/2020), Fabio Quartararo meminta agar para rekan-rekannya yakin dengan kinerja teknisi, sehingga tunggangan mereka kembali moncer di tahun depan.

Baca Juga: Potongan Knalpot Motor Marc Marquez Dijual, Harganya Setara Mobil

"Saya tak punya banyak pengalaman di MotoGP, namun saya pikir kami harus yakin bahwa Yamaha bisa meningkat," ucapnya.

Pembalap Petronas Yamaha SRT Fabio Quartararo (kanan) melaju saat balapan MotoGP Aragon 2020.JOSE JORDAN / AFP
Pembalap Petronas Yamaha SRT Fabio Quartararo (kanan) melaju saat balapan MotoGP Aragon 2020.JOSE JORDAN / AFP

"Bagus untuk mengatakan pada mereka bahwa motornya tak bagus, mereka harus memperbaiki ini, namun kami harus percaya pada mereka," imbuhnya.

Ia juga berharap agar tim yang ia bela ini punya motivasi untuk tampil kompetitif di musim depan.

"Kami tak perlu memberi tahu mereka bahwa motor ini tak berfungsi optimal di setiap waktu, mereka tahu akan hal ini dan bekerja keras," lanjut pembalap yang kini masi berseragam Petronas Yamaha tersebut.

"Mereka akan menemukan sesuatu dan saya harap kami bisa mengujinya secara baik. Saya harap mereka termotivasi," pungkasnya.

Baca Juga: Top 5 Sport: Ini Harapan Legenda MotoGP untuk Musim Depan, Rossi Disebut

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI