Suara.com - Mantan bos tim Formula 1 Renault, Flavio Briatore memberi nasihat kepada Valentino Rossi. Dia menghimbau The Doctor untuk segera pensiun karena sudah tak kompetitif lagi.
Menurut Briatore, Valentino Rossi bukanlah Zlatan Ibrahimovic, pesepakbola yang kini merumput bersama tim raksasa Italia, AC Milan.
Ibrahimovic saat ini berusia 39 tahun. Namun striker asal Swedia itu secara luar biasa masih mampu tampil kompetitif di level teratas dengan sumbangan golnya untuk I Rossoneri --julukan Milan.
Sementara Rossi dianggap Briatore sudah tak segarang dulu. Selain performa yang jauh menurun, rider 41 tahun itu juga dipastikan tak mendapat sokongan motor terbaik untuk MotoGP musim depan.
Baca Juga: Manajer Honda: Tanpa Marc Marquez, Mustahil untuk Menang
Ya, Rossi tahun depan akan berseragam tim satelit Petronas Yamaha SRT. Meski mendapat spesifikasi motor pabrikan, sokongan dari segi mekanik jauh menurun dibanding saat dia membela Monster Energy Yamaha.
"Saya menyarankan Rossi untuk berhenti, kami ingin mengingatnya sebagai juara yang hebat. Ada kalanya usia itu penting," kata Flavio Briatore dikutip dari GPone, Jumat (18/12/2020).
"Dia hebat, dia telah memenangkan segalanya, tetapi akan tiba saatnya Anda tidak bisa melanjutkan, dan tahun-tahun berlalu dimana Anda tidak bisa lagi memiliki motivasi masa lalu."
Menurut Briatore, olahraga balap motor dan sepakbola jelas berbeda. Meski sama-sama membutuhkan fisik prima, sepakbola tidak lebih intens dari MotoGP yang berpotensi kecelakaan.
“Pada usia 39, Ibrahimovic masih pemain yang sepenuhnya kompetitif di AC Milan. Dia adalah kasus khusus, dia telah menjalani kehidupan yang sepenuhnya didedikasikan untuk olahraga, dia tidak pernah gagal," kata Briatore.
Baca Juga: Resmi! Dani Pedrosa Tetap Jadi Pembalap Penguji KTM Musim Depan
"Tapi main sepak bola beda dengan melaju di atas motor dengan 300 km/jam. Anda gagal menendang sepak pojok dengan kecelakaan adalah sesuatu yang berbeda," tambahnya.