Suara.com - Bos tim Ferrari, Mattia Binotto, secara mendadak terbang pulang ke Italia karena merasa tidak enak badan. Alhasil, dia akan absen di balapan pemungkas musim Grand Prix Abu Dhabi.
Kepulangan mendadak tersebut membuat rumor-rumor kemungkinan terkena virus corona (COVID-19) beredar. Namun, juru bicara tim asal Italia itu menegaskan bahwa sakit yang didapati Binotto tidak berhubungan dengan COVID-19, demikan Reuters melansir.
Binotto telah melewatkan dua balapan musim ini di Turki dan Bahrain, bukan karena sakit tapi untuk fokus dalam pengembangan mobil Ferrari, sehingga kepemimpinan tim diserahkan kepada sporting director Laurent Mekies.
Mekies akan kembali bertugas memimpin Ferrari akhir pekan ini.
Baca Juga: Elkan Baggott Absen dalam TC Timnas Indonesia U-19 di Spanyol?
Binotto akan melewatkan penampilan terakhir Sebastian Vettel untuk tim Kuda Jingkrak karena sang juara dunia empat kali bakal pindah ke Aston Martin tahun depan, di saat Carlos Sainz menjadi tandem Charles Leclerc.
Ferrari saat ini berada di peringkat enam konstruktor dengan raihan 131 poin. (Antara)